Jangan Cemas! Ikuti 5 Cara Bangkit Setelah Berhenti Bekerja, Salah Satunya Dijamin Nambah Skill

- 28 Mei 2022, 08:22 WIB
Ilustrasi dipecat.
Ilustrasi dipecat. /Pexels/Anna Shvets

PR BEKASI – Dipecat dari pekerjaan tentu bukanlah hal yang menyenangkan dan enak untuk didengar.

Saat masuk kantor lalu menyimpan barang Anda dan mulai bekerja, tiba-tiba bos Anda masuk mengatakan besok Anda tidak perlu ke kantor karena dipecat bahkan kena PHK.

Walaupun Anda tidak menyukai pekerjaan tersebut. Namun perasaan hancur ketika Anda besok dan seterusnya tak bisa bekerja karena dipecat dan tidak memiliki gaji tiap bulan.

Tapi pernahkah terlintas dalam pikiran, dipecat dari pekerjaan sebelumnya justru menjadi berkah?

Baca Juga: Pembahasan Lengkap One Piece 1050, Yamato Membiarkan Ayahnya Kaido Tewas

Dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari Your Tango, Anda bisa melakukan cara ini untuk bangkit setelah berhenti dari pekerjaan sebelumnya.

Berikut 5 cara bangkit setelah dipecat dari pekerjaan

1. Pelajari resep makanan

Saat bekerja Anda lebih sering memesan makanan seperti datang ke rumah makan atau memesan di aplikasi.

Setelah berhenti bekerja, banyak waktu luang yang bisa digunakan. Memasak jadi opsi untuk mengisi waktu luang.

Baca Juga: Pemilihan Putri Indonesia 2022, Malam Grand Final akan Berlangsung di Jakarta Convention Center

2. Menjalani rutinitas sehari-hari

Berbagai rutinitas sehari-hari bisa Anda lakukan setelah dipecat dari pekerjaan salah satunya olahraga.

Olahraga bisa jadi opsi rutinitas harian Anda agar selalu bugar dan lebih sehat dalam beraktivitas.

Olahraga seperti yoga bisa jadi opsi untuk Anda saat berada di rumah. Anda tidak perlu datang ke tempat latihan.

Cukup lakukan di rumah dan memutar video dari YouTube sebagai tutorial.

Baca Juga: Perankan Film Biografi Oppenheimer, Berat Badan Cillian Murphy Turun Drastis

3. Mulai bekerja freelance

Apakah Anda memiliki hobi yang tidak sempat tersalurkan karena padatnya pekerjaan?

Kalau begitu coba untuk melakukan kembali hobi Anda saat waktu luang yang lebih banyak.

Bisa jadi hobi yang Anda lakukan berujung pada pekerjaan sampingan atau freelance.

Jika Anda mencoba sementara untuk bekerja secara freelance, bisa jadi pekerjaan freelance Anda jadi pekerjaan yang tidak ada habisnya.

Baca Juga: 8 Tayangan Netflix Teratas Minggu Ini, Senior Year Tempati Peringkat Pertama

4. Membaca buku

Buku adalah cara bagus untuk belajar hal yang baru. Apalagi dengan kemajuan digital, tentu membaca buku bisa dijangkau dengan mudah.

Cobalah untuk membaca dua sampai tiga buku dalam seminggu. Selain menambah wawasan, Anda akan menyadari setiap buku menarik dengan keunikan masing-masing.

5. Pelajari perangkat lunak (Software) terbaru

Teknologi saat ini sudah membuat kemudahan untuk mengikuti tren terbaru. Anda harus mengikuti perkembangan teknologi. Cobalah belajar aplikasi yang dibutuhkan di era digital.

Contoh sederhana aplikasi Microsoft Excel dan Adobe Photoshop. Pelajari dan latihan selama 30 menit hingga satu jam sehari setiap hari.

Baca Juga: Jelang Uji Coba Indonesia vs Bangladesh, Elkan Baggott: Performa Maksimal

Saat mencoba aplikasi yang baru dipelajari. Pasti akan merasa kesulitan, karena belum bisa menguasai dengan cepat.

Cobalah untuk melihat tutorial di YouTube. Banyak tutorial yang bisa dipelajari untuk cepat menguasai aplikasi yang baru Anda coba.

6. Ikuti kursus

Jika Anda ingin merubah karir. Cobalah untuk mengambil satu atau beberapa kursus untuk dipelajari.

Walaupun harus membayar lebih mahal, tetapi ilmu yang Anda akan dapat jauh lebih mahal dari biaya yang Anda keluarkan.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Your Tango


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah