Niat dan Tata Cara Salat Iduladha 1441 H Jumat, 31 Juli 2020

- 30 Juli 2020, 11:27 WIB
Ilustrasi Salat Idul Adha. *Pexels
Ilustrasi Salat Idul Adha. *Pexels /Pexels/

PR BEKASI - Hari Suci Iduladha 1441 hijriah jatuh pada Jumat, 31 Juli 2020. Berbagai persiapan dilakukan untuk menyambut Hari Raya Kurban itu.

Di tengah pandemi virus corona yang belum berakhir, salat Iduladha bisa ditunaikan berjamaah atau sendiri-sendiri di rumah, terutama bagi kawasan zona merah.

Hal ini berdasarkan Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nomor 36 Tahun 2020 tentang Shalat Iduladha dan Penyembelihan Hewan Kurban saat pandemi virus corona.

Berdasarkan fatwa tersebut, salat Iduladha hukumnya sunah muakkadah yang menjadi salah satu syiar keagamaan.

Baca Juga: Nominasi Emmy Awards 2020 Telah Dirilis, Simak Daftar Lengkapnya 

Adapun sebelum memulai salat berjemaah, kita sebaiknya membaca niat berikut ini.

Ushalli sunnatan li'idil adha rak'ataini imaaman/makmuuman lillahi ta'ala

Artinya: "Aku berniat untuk melaksanakan salat sunah Iduladha dua rakaat sebagai imam/makmum karena Allah ta'ala semata."

Baca Juga: Dana Bansos Covid-19 Dikorupsi, Firli Bahuri: Ingat, Bisa Terkena Ancaman Hukuman Mati 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x