Apple Kirim Peringatan Serangan Spyware Tentara Bayaran ke Pengguna iPhone di 92 Negara

- 11 April 2024, 15:50 WIB
ilustrasi pengguna iPhone, Apple kirimkan pemberitahuan peringatan spyware.
ilustrasi pengguna iPhone, Apple kirimkan pemberitahuan peringatan spyware. /pexels.com/Porapak Apichodilok/

Perusahaan menyatakan bahwa mereka tidak bisa memberikan informasi lebih lanjut mengenai alasan mengapa mengirimkan pemberitahuan tersebut, karena beranggapan dapat membantu penyerang spyware menyesuaikan perilaku agar terhindar dari deteksi di masa depan.

Sebelumnya, mereka menyebut penyerang sebagai pihak yang disponsori oleh negara, tetapi kemudian mengganti semua referensi tersebut dengan 'serangan spyware tentara bayaran'.

Peringatan untuk pelanggan tersebut menambahkan: “Serangan spyware tentara bayaran, seperti yang menggunakan Pegasus dari NSO Group, sangat jarang terjadi dan jauh lebih canggih dibandingkan aktivitas penjahat dunia maya biasa atau malware konsumen".

Apple menyatakan bahwa pihaknya hanya mengandalkan informasi dan investigasi intelijen ancaman internal dalam mendeteksi serangan semacam ini.

Meskipun penyelidikan kami tidak pernah mencapai kepastian mutlak, pemberitahuan ancaman Apple adalah peringatan dengan tingkat keyakinan tinggi bahwa pengguna secara individu telah menjadi sasaran serangan spyware tentara bayaran dan harus ditanggapi dengan sangat serius,” tambahnya.***

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah