Cek Fakta: Gus Yaqut Dikabarkan Tak Lagi Anggakan Dana untuk Pesantren se-Indonesia

- 23 Januari 2021, 15:32 WIB
Menteri Agama RI baru yang dipilih oleh Presiden Jokowi (kiri), Yaqut Cholil Qoumas alias Gus Yaqut (kanan).
Menteri Agama RI baru yang dipilih oleh Presiden Jokowi (kiri), Yaqut Cholil Qoumas alias Gus Yaqut (kanan). /Instagram @gusyaqut

PR BEKASI - Beredar narasi di media sosial yang mengklaim bahwa Menteri Agama (Menag) RI Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut tak lagi mengalokasi anggaran dana untuk pesantren se-Indonesia.

Anggota Komisi VII DPR Bukhori Yusuf juga menyesalkan kebijakan baru dari Gus Yaqut tersebut.

Namun berdasarkan penelusuran fakta yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Jabar Saber Hoaks, Sabtu, 23 Januari 2021, narasi yang mengklaim Gus Yaqut tak lagi anggarkan dana untuk pesantren se-Indonesia adalah keliru atau salah.

Narasi tersebut beredar luas di tengah masyarakat melalui pesan berantai WhatsApp. Salah satu media online yang merilis kabar tersebut adalah www.media-umat.com dan berikut adalah narasi lengkapnya:

Baca Juga: Cek Fakta: Kemnaker Dikabarkan Akan Beri Dana Bantuan Rp3 Juta per Orang, Ini Faktanya

"Menag Yaqut Cholil Tak Lagi Anggarkan Dana untuk Pesantren, DPR Ungkap Kekecewaan.

Media - umat- Anggota Komisi VII DPR RI Bukhori Yusuf menyesalkan kebijakan Menteri Agama (Menag)"

Faktanya, Gus Yaqut justru telah menyampaikan komitmennya untuk memberikan afirmasi terhadap pendidikan pesantren se-Indonesia.

Tahun 2021, Kemenag diketahui telah menyiapkan sejumlah program untuk membantu penyelenggaraan pendidikan pesantren.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: JABAR SABER HOAKS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x