Cek Fakta: Kementerian Agama di era Gus Yaqut Dikabarkan Akan Cabut Anggaran untuk Pesantren

- 23 Januari 2021, 21:01 WIB
Menteri Agama Gus Yaqut. Beredar hoaks yang menyebut Kemenag akan hapus dana pesantren.
Menteri Agama Gus Yaqut. Beredar hoaks yang menyebut Kemenag akan hapus dana pesantren. /Instagram.com/@gusyaqut

PR BEKASI – Beredar narasi di media sosial yang mengeklaim bahwa Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas (Gus Yaqut) tidak lagi menganggarkan dana untuk pesantren.

Narasi tersebut dijadikan sebagai judul berita di situs berita www.media-umat.com

Namun berdasarkan penelusuran fakta yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Jabar Saber Hoaks, Sabtu, 23 Januari 2021, narasi yang mengeklaim bahwa Menag Gus Yaqut tidak lagi menganggarkan dana untuk pesantren adalah klaim yang keliru atau hoaks.

Baca Juga: Sumringah Larangan Muslim Donald Trump Dicabut, Musni Umar: Mari Kita Apresiasi Joe Biden yang Menarik Ini 

Faktanya, dikutip dari situs resmi Kemenag, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas berkomitmen untuk memberikan afirmasi terhadap pendidikan pesantren.

"Sejumlah program afirmasi pesantren sudah kita siapkan di 2021. Kami menyebutnya sebagai program penguatan dan pengembangan pesantren," kata Menag.

Menag menyampaikan program ini mencakup aspek akademik, kelembagaan, SDM, bahkan bantuan sarana dan prasarana.

Penguatan SDM, kata Menag, antara lain akan dilakukan dengan memberikan program afirmasi bagi peningkatan kualifikasi akademik pengajar pesantren, khususnya Ma’had Aly.

Baca Juga: SMK Negeri di Padang Paksa Siswi non-Muslim Berjilbab, Mardani Ali Sera: Jangan Anggap Ini Peristiwa Kecil 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: JABAR SABER HOAKS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x