Cek Fakta: Beredar Video Jemaah Salat Idul Adha Ditangkap dan Dirantai di Bekasi karena Langgar PPKM Darurat

- 22 Juli 2021, 19:55 WIB
Beredar video yang disebut sebagai video yang memperlihatkan jamaah salat Idul Adha ditangkap di Bekasi./Ist
Beredar video yang disebut sebagai video yang memperlihatkan jamaah salat Idul Adha ditangkap di Bekasi./Ist /

PR BEKASI – Beredar video di media sosial yang memperlihatkan sekumpulan orang hendak menunaikan salat Idul Adha ditangkap dan dirantai.

Dalam video yang beredar itu terlihat jemaah diangkut menggunakan truk dengan kondisi tangan di borgol.

Kejadian dalam video yang beredar itu diklaim terjadi di Bekasi di masa PPKM Darurat.

Namun setelah dilakukan penelusuran fakta yang dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Kominfo, Kamis, 22 Juli 2021, klaim bahwa jemaah Idul Adha di Bekasi diborgol karena melanggar PPKM darurat adalah klaim keliru atau hoaks.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Syarat Buat e-KTP Harus Miliki Sertifikat Vaksin Covid-19?

Video tersebut dilengkapi dengan narasi sebagai berikut:

"Nasib saudara-saudara kita di Bekasi gara-gara mau salat Ied. Mereka ditangkap dirantai dan dikerangkeng.

Sudah seperti di Uyghur Tibet dan Burma nih, nih rezim dholim sedholim-dholimnya jangan-jangan ini test setelahnya bisa-bisa berlanjut nih kondisi seperti ini. Selamat datang di Uygur".

Faktanya, dikutip dari situs media Malaysia bahwa kejadian di video itu terjadi di Taman Selayang Utama, Batu Caves, Malaysia.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x