Cek Fakta: Benarkah Delmicron Jadi Varian Baru Covid-19? Simak Penjelasan dari Ahli

- 28 Desember 2021, 15:36 WIB
Ilustrasi. Cek Fakta: Benarkah varian Delmicron itu ada? Simak penjelasanya dari dr. Adam Prabata dan Profesor Zubairi Djoerban.
Ilustrasi. Cek Fakta: Benarkah varian Delmicron itu ada? Simak penjelasanya dari dr. Adam Prabata dan Profesor Zubairi Djoerban. /Pixabay/Geralt

PR BEKASI - Varian baru Delmicron tiba-tiba muncul ke permukaan di tengah kekhawatiran masyarakat akan ancaman varian Omicron.

Delmicron disebut-sebut sebagai gabungan dari varian Delta dan Omicron, tentunya hal tersebut membuat masyarakat takut.

Namun Covid-19 varian Delmicron saat ini ramai dipertanyakan tentang keberadaanya, ada atau tidak?

Baca Juga: Pasien Positif Omicron Lolos dari Karantina Wisma Atlet, Kemenkes Ubah Aturan Tes Pembanding Covid-19

Lantas benarkah varian Delmicron itu ada?

Simak penjelasanya dari dr. Adam Prabata dan Profesor Zubairi Djoerban dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun media sosialnya, Selasa, 28 Desember 2021.

Menurut dr. Adam Prabata sampai saat ini Covid-19 varian Delmicron tidak ada atau hoax tentang keberadaanya.

Baca Juga: Pasien Omicron Kabur dari Wisma Atlet, Menkes Budi Beberkan Fakta di Baliknya

Adam Prabata menyebutkan bahwa Delmicron hanya sebuah istilah terkait peningkatan kasus varian Delta dan Omicron secara bersamaan di beberapa negara.
 
"Sampai saat ini varian Demicron itu tidak ada," ucap Adam Prabata.

"Istilah Delmicron itu berasal dari peningkatan kasus Covid-19 yang disebabkan oleh varian Delta dan Omicron secara bersamaan di beberapa negara, bukan itu varian baru," ujarnya menjelaskan.

Baca Juga: Kabar Baik! Booster Vaksin Moderna Dapat Tingkatkan Antibodi untuk Varian Omicron hingga 83 Kali

Di sisi lain, Profesor Zubairi Djoerban juga buka suara terkait varian baru Delmicron yang saat ini ramai diperbincangkan.

Senada dengan dr. Adam Prabata, Zubairi Djoerban mengatakan Delmicron bukanlah varian baru dari virus corona seperti Beta dan Alpha.

"Artinya Delmicron cuma istilah yang mengacu pada situasi dimana Delta dan Omicron membuat lonjakan kasus di wilayah tertentu," ujar Zubairi Djoerban.

Baca Juga: Disebut Banyak Menyerang Usia Muda, Berikut 4 Gejala Umum Ketika Seseorang Terinfeksi Varian Omicron

"Kayak di Amerika, disana Omicron menyumbang 73 dari total kasus baru," ucapnya.

Kesimpulan, varian baru Delmicron itu tidak ada. Demicron hanya Istilah yang muncul karena ada peningkatan kasus Covid-19 drastis di beberapa negara karena adanya varian Delta dan Omicron secara bersamaan.***

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x