Indonesia Keluar dari Jurang Resesi, Andi Arief: Selamat Buat BPS, Kado Ultah Kemerdekaan

- 5 Agustus 2021, 12:39 WIB
Andi Arief mengucapkan selamat atas pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Andi Arief mengucapkan selamat atas pertumbuhan ekonomi Indonesia. /Twitter/@Andiarief__

PR BEKASI - Badan Pusat Statistik (BPS) mengungkapkan bahwa Indonesia dipastikan keluar dari jurang resesi.

Berdasarkan laporan yang dirilis BPS pada Kamis, 5 Agustus 2021, ekonomi Indonesia naik sebanyak 7,07 persen dibandingkan tahun sebelumnya atau year on year (yoy).

Sedangkan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II atau Q to Q juga mengalami peningkatan.

Baca Juga: Survei Ketenagakerjaan BPS Periode Februari 2021: Dalam Setahun, Angka Pengangguran Menurun

"Ekonomi Indonesia triwulan II-2021 terhadap triwulan sebelumnya mengalami pertumbuhan sebesar 3,31 persen (q-to-q)," tulis BPS dilansir dari situs resminya.

Laporan tersebut disambut baik oleh sejumlah kalangan, salah satunya Politisi Partai Demokrat, Andi Arief.

Andi Arief mengucapkan selamat atas pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Baca Juga: Neraca Perdagangan RI Meningkat, BPS: Kita Surplus 2.4 Miliar

"Selamat buat BPS yg sudah umumkan pertumbuhan ekonomi 3 persen kuartal 2 thn 2021," katanya dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Twitter @andiarief__ pada Kamis, 5 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Badan Pusat Statistik Ponorogo Twitter @Andiarief__


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x