Rachel Vennya Akhirnya Buka Suara: Aku Tidak Menginap Sama Sekali di Wisma Atlet

18 Oktober 2021, 17:07 WIB
Ungkapan Rachel Vennya atas perbuatannya yang membuat kegaduhan. /Tangkap layar Youtube/@BW.

PR BEKASI - Rachel Vennya yang dikabarkan kabur dari karantina kini harus memberikan pernyataan atas apa yang dilakukannya.

Saat ini kasus Rachel Vennya memang menjadi perbincangan hangat di Indonesia karena tindakan yang dilakukannya.

Tidak sedikit media yang memberitakan bahwa Rachel Vennya menginap beberapa hari di Wisma Atlet kemudian kabur.

Baca Juga: Bendera Merah Putih Tak Berkibar Saat Kemenangan Thomas Cup Akibat Sanksi WADA, Begini Pembelaan Menpora

Namun pernyataan yang mengejutkan dari Rachel Vennya bahwa Dia tidak pernah menginap sama sekali di Wisma Atlet.

"Aku tidak menginap sama sekali di Wisma Atlet," ungkap Rachel sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari kanal Youtube @BW. pada Senin, 18 Oktober 2021.

Namun Rachel merasa menyesal karena perbuatannya itu yang membuat geger dan menjadi perbincangan di Indonesia.

Baca Juga: Alien Diklaim Nonaktifkan 10 Rudal Nuklir Puluhan Tahun Lalu, Ex-Kapten AS: Itu Peringatan Untuk Manusia

Sebelum Rachel berkata bahwa tidak pernah menginap di Wisma Atlet, Rachel mengakui bahwa dirinya tidak menjalani karantina.

"Aku pulang dari Amerika dan aku nggak menjalani karantina seperti yang seharusnya pemerintah anjurkan," ucap Rachel.

Namun di balik itu Rachel menyadari bahwa apa yang dilakukannya salah dan ga ada pembenaran sama sekali.

Baca Juga: Ria Ricis Banjir Air Mata Hingga Lepas Cincin Tunangan, Teuku Ryan: Aku Gak Ginta, Aku Cuma Mau Pansos

"Kelakuan aku ini salah dan ga ada pembenaran sama sekali, alasan aku juga gak akan bisa dibenarkan sama sekali, alasan aku juga enggak bisa diterima," ungkapnya.

Ketika diminta menjelaskan apakah benar alasannya karena anak-anak, Rachel menjawab benar namun dirinya tahu itu bukan alasan yang tepat.

"alasan aku juga enggak bisa diterima tapi emang alasan aku itu karena aku pengen ketemu sama anak-anak, tapi itu bukan alasan yang tepat," sambungnya.

Baca Juga: Saking Populernya, Squid Game Berikan Keuntungan Triliunan pada Netflix

Rachel akhirnya ungkapkan apa yang sebenarnya ingin dikatakan olehnya bahwa memang dirinya salah.

"Aku pengen banget ngomong dari awal, aku pengen banget bilang kalau iya aku salah," ucap Rachel.

Akhirnya dari peristiwa tersebut Rachel mengambil pelajaran dan meminta maaf kepada orang-orang di luar sana.

"Aku mau minta maaf, lagi dan akan selalu minta maaf terus terutama sama orang-orang yang berjuang melawan Covid, aku meminta maaf membuat kegaduhan ini semua, aku minta maaf sama semua orang," tutur Rachel.***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Youtube Boy William

Tags

Terkini

Terpopuler