El Rumi Tertahan di Bandara Dubai karena Tes PCR Expired: Nggak Tau Kenapa Boleh Terbang dari London

- 6 Januari 2021, 21:13 WIB
El Rumi mengungkapkan bahwa ia saat ini masih tertahan di Bandara Dubai karena hasil tes PCR-nya telah kadaluarsa.
El Rumi mengungkapkan bahwa ia saat ini masih tertahan di Bandara Dubai karena hasil tes PCR-nya telah kadaluarsa. /Instagram.com/@elelrumi

Akhirnya, karena penerbangan dari Dubai ke Jakarta hanya ada satu dalam sehari jika menggunakan pesawat Emirates, ia harus tetap berada di sana hingga keesokan harinya.

"Dan gue juga nggak tau kenapa kalo gue boleh terbang ke Dubai dari London, itu juga agak ngeselin kenapa gue bisa sampe sini. Sekarang jadi gue harus stay di sini lebih dari satu hari karena untuk terbang ke Jakarta hanya ada satu kali dari Emirates," tuturnya.

Baca Juga: Sebut Negara Sedang Sulit, Andi Arief: Menteri yang Potensial Jadi Beban Sudah Kelihatan

Sementara menunggu penerbangan di hari esok, El memutuskan untuk menyewa hotel yang letaknya berada di dalam bandara.

Ia mengaku baru pertama kali menginap selama satu hari di bandara karena harus menunggu hasil tes PCR-nya keluar agar bisa pulang ke Jakarta. Untuk mengisi waktu luangnya ia juga sempat mengelilingi bandara tersebut.

Lebih lanjut, pada keesokan harinya, El diberitahu bahwa hasil tes PCR-nya sudah keluar.

Baca Juga: Tak Ada Perlakuan Khusus untuk Abu Bakar Baasyir, Mahfud MD: Itu Haknya untuk Bebas Murni

"Akhirnya udah mau masuk ke pesawat setelah satu hari di Dubai menunggu hasil tes PCR keluar dan sekarang udah boleh pulang kembali ke Jakarta." ujarnya.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: YouTube Maia ALELDUL TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah