Ernest Prakasa Tanggapi Pengkritik Film Animasi Nussa Rara: Belum Kebagian Jatah Komisaris ya Mas?

- 21 Juni 2021, 10:19 WIB
Selebriti sekaligus sutradara, Ernest Prakasa pertanyakan jatah komisaris seiring menanggapi pengkritik film animasi Nussa Rara.
Selebriti sekaligus sutradara, Ernest Prakasa pertanyakan jatah komisaris seiring menanggapi pengkritik film animasi Nussa Rara. /Kolase gambar/Twitter/@eko_kuntadhi/Instagram/@ernestprakasa

Ernest Prakasa sebagai seorang sutradara film mengatakan bahwa film animasi Nussa Rara merupakan salah satu pelopor industri animasi karya anak Indonesia.

Tidak hanya itu, Ernest Prakasa pun mengatakan bahwa film animasi Nussa Rara justru mempromosikan nilai-nilai kebaikan yang positif.

"Selain mempromosikan nilai-nilai yang positif, Nussa juga salah lokomotif industri animasi dalam negeri," tutur Ernest Prakasa.

Ernest Prakasa juga menyemangati Angga Sasongko selaku sutradara yang menjadikan film animasi Nussa Rara hadir di Indonesia.

Baca Juga: Ernest Prakasa Desak KPI Tindak Sinetron Indosiar 'Zahra': Ini Lebih Penting dari Buremin Tetek Tupai Kartun

"Semangat terus bawa Nussa ke tempat yang lebih tinggi bro @anggasasongko," ujar Ernest Prakasa menyemangati.

Film animasi Nussa Rara merupakan karya yang diproduksi oleh rumah industri film, Visinema. Film animasi Nussa Rara menceritakan tentang seorang anak yang berjuang meraih cita-citanya walaupun memiliki banyak keterbatasan.

Film animasi Nussa Rara menjadi angin segar dalam industri animasi Indonesia. Selain diproduksi oleh anak-anak bangsa, film animasi Nussa Rara juga menyuguhkan karya animasi dengan kualitas tinggi.

Di tengah krisisnya tontonan yang mendidik untuk anak di bawah umur, film animasi Nussa Rara hadir memberikan sajian mendidik untuk anak-anak.

Film animasi Nussa Rara ini dikerjakan oleh anak bangsa, dan berkolaborasi dengan berbagai anak muda lainnya. Tidak hanya membawa pesan moral yang baik, film animasi Nussa Rara pun menjadi kebanggaan tersendiri bagi Indonesia.***

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Twitter @ernestprakasa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah