Chef Arnold Buat Netizen Terpingkal, Komentari Soal Dine In 20 Menit di masa PPKM

- 27 Juli 2021, 13:52 WIB
Chef Arnold membuat netizen terpingkal dengan komentarnya terkait dine in selama 20 metin di masa PPKM.
Chef Arnold membuat netizen terpingkal dengan komentarnya terkait dine in selama 20 metin di masa PPKM. /Instagram/@arnoldpo

 

PR BEKASI - Chef Arnold membuat netizen terpingkal dengan aksinya mengomentari aturan baru di masa PPKM darurat.

Seperti yang diketahui, PPKM level 4 resmi diperpanjang sehingga menimbulkan pro dan kontra dikalangan masyarakat.

Meski sudah diperbolehkan dibuka, nyatanya ada aturan baru untuk setiap rumah makan, pedagang kaki lima, dan sejenisnya yaitu hanya boleh dibuka sampai jam 20.00 WIB.

Sementara itu, untuk setiap pembeli hanya diizinkan berada di tempat makan selama 20 menit.

Baca Juga: PPKM Bolehkan Makan di Tempat Selama 20 Menit, Chef Arnold: Fix Pasti Fans-nya Lord Adi MCI8

Hal itulah yang menjadi perbincangan netizen serta bahan candaan berbentuk meme yang tengah beredar di media sosial, salah satunya cuitan Chef Arnold.

Juri Master Chef Indonesia itu mengilustrasikan keadaan ketika penjual makanan dan pembeli layaknya kontestan Master Chef Indonesia.

"Wkwkwkwk PPKM makan cuma boleh 20 menit... yang masak pada latihan jadi kontestan MCI 'Waktu kalian 20 menit dimulai dari sekarang'," tulis Chef Arnold, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Twitter Chef Arnold pada Selasa, 27 Juli 2021.

"Wkwkwkwkwk PPKM waktu makan 20 menit, makanan keluar 15 menit... para waiters latihan jadi Juri Masterchef 'waktu makan kalian 5 menit dimulai dari sekarang'," tulisnya lagi.

Baca Juga: Netizen Cibir Putranya karena Main Boneka, Chef Arnold: Silakan Hate Saya Tapi Keluarga Saya Jangan Coba-coba

Sontak cuitan Chef Arnold membuat netizen terpingkal dan meninggalkan komentar-komentar lucu.

Namun bagi sebagian netizen yang lebih kritis, mereka mengomentari aturan baru PPKM cukup tidak masuk akal apalagi untuk pedagang yang memasak makanan ditempat.

Waktu 20 menit seperti sebuah candaan yang membuat warganet memberikan sindiran dalam bentuk candaan.

"Cmn diindo, peraturan dijadiin jokes. Udah gak ada harga dirinya," komen akun @zehanjriaaaa.

Baca Juga: Heboh Penampakan Misterius di MasterChef, Chef Arnold Ungkap Pengakuan Tim Editing yang Bikin Merinding

"Selama PPKM jangan makan yg ada lauk ikan Bandeng nya gaes ...krn ketika kalian sibuk menyisihkan duri2 nya , disitulah waktu makan telah hbs," komen aku @no_soy_nadia_675.

"Makan soto langsung nyeruput dari kompor biar hemat waktu," komen akun @d0yanmakan.

Bukan hanya warganet, beberapa publik figur selain Chef Arnold juga ikut mengomentari aturan baru PPKM ini, salah satunya penulis sekaligus penyanyi Fiersa Besari.

Berbeda dengan Chef Arnold, Fiersa Besari menyertakan sebuah gambar yang menggambarkan dirinya ketika akan makan dirumah makan namun hanya punya waktu 20 menit.

"Aku ketika tahu boleh dine in tapi cuma 20 menit, 'Doakan saya ya, saya pasti bisa *sambil mengangkat tangan'," tulis Fiersa Besari.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Twitter @ArnoldPoernomo twitter @fiersabesari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah