Profil Juy Putri, Selebgram Bekasi yang Bikin Acara Ulang Tahun Mewah Saat PPKM Darurat

- 29 Juli 2021, 11:01 WIB
Profil Juy Putri, selebgram asal Bekasi yang harus berurusan dengan polisi setelah menggelar acara pesta ulang tahun di tengah pemberlakuan PPKM Darurat.
Profil Juy Putri, selebgram asal Bekasi yang harus berurusan dengan polisi setelah menggelar acara pesta ulang tahun di tengah pemberlakuan PPKM Darurat. /Instagram./@juyyputrii

Baca Juga: PPKM Bolehkan Makan di Tempat Makan Selama 20 Menit, Fiersa Besari Singgung Adegan di Benteng Takeshi

Sebagai TikTokers, Juy Putri sempat viral dengan konten drama percintaan, joget-joget, dan dikenal juga sebagai anak slow mo.

Semenjak kasus pesta ulang tahun itu, semua akun media sosial Juy Putri diserang oleh warganet, bahkan akun media sosial kekasihnya pun turut menjadi sasaran kemarahan warganet.

Tidak sedikit dari warganet yang geram dengan tindakan yang dilakukan oleh Juy Putri yang dinilai tidak mempunyai empati di saat banyak orang yang kesulitan untuk mencari makan karena terhambat PPKM Darurat, sedangkan dia malah asyik mengadakan pesta ulang tahun.

Baca Juga: Cek 10 Jenis Bantuan Sosial Selama PPKM Level 4, Cair hingga Desember 2021

Oleh sebab itu, beberapa TikTokers atau bahkan warganet juga mengadu dengan menandai akun Satgas Covid-19 di TikTok berharap bahwa pesta ulang tahun yang diselenggarakan oleh Juy Putri itu dapat ditindaklanjuti.

Sementara itu, Juy Putri sudah meminta maaf melalui video yang diunggahnya di akun TikTok. Ia mengatakan bahwa kejadian tersebut tidak bisa dibenarkan.

Meski sudah meminta maaf, Juy Putri harus berurusan dengan polisi. Ia dan kuasa hukumnya memenuhi panggilan polisi dengan mendatangi Mapolres Metro Bekasi Kota pada 28 Juli 2021.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x