Ikut-ikutan Saat Penggemar BTS dan BLACKPINK 'Perang' di Medsos, Fans Stray Kids Kena Getahnya

- 26 Agustus 2021, 13:35 WIB
Para penggemar BTS dan BLACKPINK sama-sama bersatu membuat tagar Stray Kids dibubarkan.
Para penggemar BTS dan BLACKPINK sama-sama bersatu membuat tagar Stray Kids dibubarkan. /Sportskeeda

"Bagi mereka yang bertanya mengapa #skzdisband menjadi trending itu karena fandom STRAY KID suka memasukkan diri mereka dalam setiap situasi fandom," kata salah satu penggemar.

Banyak penggemar K-pop dari semua grup yang terlibat, yang dikenal sebagai "multis", memberi pandangan mereka akan kejadian ini.

Baca Juga: Taliban Berkuasa, ARMY Afghanistan Terpaksa Sembunyikan hingga Bakar Album BTS

"Ketika saya melihat tagar #BTSdisband, saya tidak mengerti mengapa itu menjadi tren. Saya tidak melihat tren #blackpinkdisband sampai sekarang," ujar salah satunya.

"Sebagai multi ARMY dan BLINK, saya kesal dengan perang fandom ini," sambungnya.

BTS, Blackpink, dan Stray Kids memiliki penggemar yang sangat berdedikasi, yang memungkinkan mereka mengarah pada bentrokan antar penggemar.

Baca Juga: Taliban Berkuasa, ARMY Afghanistan Terpaksa Sembunyikan hingga Bakar Album BTS

Ketika ketiga grup tumbuh secara global, basis mereka menjadi sama vokal dan sangat aktif di media sosial.

BTS baru-baru ini tampil di Grammy ke-63 dan juga dinominasikan untuk Penampilan Duo/Grup Pop Terbaik.

Para anggota BLACKPINK kerap menjadi brand ambassador merek-merek mewah. Sementara Stray Kids tampil di Expo 2020 Dubai sebagai duta Paviliun Korea, di antara prestasi lainnya.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah