Oki Setiana Dewi Didesak untuk Membuat Yayasan Bagi Pejuang NICU, Simak Ceritanya

- 3 Juni 2022, 14:02 WIB
Oki Setiana Dewi.
Oki Setiana Dewi. /Instagram @okisetianadewi

Oki menerima informasi tersebut dari seorang profesor yang dia temui saat menjalani pemeriksaan anaknya.

Baca Juga: Penularan PMK pada Hewan Ternak Menjelang Idul Adha Makin Marak, Apa Saja Penyebabnya?

"Yang tidak saya sangka-sangka sekali karena hari ini saya ketemu Prof. Rina," kata Oki Setiana Dewi, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari YouTube Oki Setiana Dewi, pada Jumat, 3 Juni 2022.

Profesor tersebut mendesak kakak Ria Ricis untuk segera membuat yayasan agar para pejuang NICU mendapatkan bantuan.

"Prof. Rina tadi berpesan, 'Oki, mungkin Oki bisa membuat yayasan atau apa gitu, ya' kata Prof. Rina, untuk membantu anak-anak ini," ungkapnya.

Dia berusaha untuk mempertimbangkan saran dari profesor ini, dan segera menemukan solusi dari ide tersebut.

Baca Juga: Pinangki Sirna Malasari Telah Dicopot dari Jabatannya Sebagai Jaksa dan PNS Kejaksaan

"Jadi saya berfikir dan saya minta doa juga dari temen-temen dan saya juga minta pertolongan dari Allah semoga Allah mampukan saya dipertemukan dengan orang-orang yang punya visi misi yang sama supaya kita bersama-sama bisa mendirikan yayasan bersama-sama khususnya yayasan pejuang NICU ya," ujarnya menjelaskan.

Biaya sering kali menjadi masalah besar yang dihadapi bagi orang-orang yang gagal untuk melakukan pengobatan, termasuk pejuang NICU.

Dia menyampaikan temuannya bahwa biaya menjadi kendala bagi anak-anak sehingga banyak yang tidak terselamatkan.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: YouTube Oki Setiana Dewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x