Jawaban Polos Arsy Hermansyah Saat Ditanya Alasan Ikut Ajang WCOPA, Bikin Warganet Tertawa

- 1 Agustus 2022, 20:18 WIB
Arsy meraih 14 penghargaan di kompetisi bernyanyi di Amerika Serikat.
Arsy meraih 14 penghargaan di kompetisi bernyanyi di Amerika Serikat. /Instagram.com/@ashanty_ash/

Untuk itu, salah satu ide Ashanty dan Anang, ingin agar Arsy bisa mengikuti semua lomba atau kompetisi.

Tujuannya tak lain adalah agar Arsy memiliki mental yang kuat, siap menerima kekalahan dan menerima kelebihan orang lain.

Baca Juga: Benarkah Kominfo Bebas Mengintip Isi Percakapan WhatsApp Pengguna? Cek Faktanya

Ashanty berharap Arsy bisa mengenal lebih banyak orang dan menimba pengalaman dalam kariernya nanti.

Namun, ketika Anang bertanya lagi tentang pentingnya berkompetisi, Arsy sendiri seolah memantapkan diri untuk terus maju.

Ashanty mengatakan jika sekarang pun, Arsy sendiri sudah menjadi penyanyi muda di Indonesia dan banyak orang yang sudah mengenalnya.

Baca Juga: Jadwal Comeback dan Tur Dunia BLACKPINK Sudah Ditentukan, Kapan Dimulainya?

Kemudian Arsy memberikan jawaban kenapa dia mengikuti audisi.

Alasannya adalah untuk belajar dan mencari pengalaman, bertemu banyak teman dan untuk mengetahui bagaimana rasanya menang atau kalah.

Demi terwujudnya impian putri tercinta, Ashanty selalu memberikan dukungannya kepada Arsy dan setia menemani putrinya selama proses audisi.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Instagram @ashanty_ash


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah