Rayakan Kelahiran Anak Pertama, Katy Perry dan Orlando Bloom Ajak Publik Donasi

- 28 Agustus 2020, 07:00 WIB
KATY Perry dan Orlando Bloom.*
KATY Perry dan Orlando Bloom.* //dok.Instagram @katyperry/

PR BEKASI – Penyanyi sekaligus penulis lagu ternama asal Amerika Serikat (AS), Katy Perry, telah melahirkan anak perempuan pertamanya dengan Orlando Bloom.

Katy Perry melahirkan putri pertama pada Rabu, 26 Agustus 2020 yang diberi nama Daisy Dove Bloom.

Pasangan yang merupakan duta Unicef Goodwill ini mengumumkan kabar mengenai kelahiran putrinya melalui media sosial organisasi amal tersebut (Unicef).

Baca Juga: Demi Dapat Bantuan RP2,4 Juta, Warga Rela Berdesakan Daftar UMKM ke Kantor Desa Tambun Selatan

"Kami dipenuhi dengan cinta dan keajaiban dengan kelahiran putri kami dengan proses kelahiran yang aman dan sehat, kami tahu kami beruntung karena tidak semua orang bisa mengalami proses persalinan yang mudah seperti kami," tulis Katy Perry di caption unggahan fotonya sebagaimana dilansir Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Vogue.

Ia juga menyatakan bahwa kondisi di dunia saat ini belum baik-baik saja, masyarakat di seluruh dunia masih mengalami kekurangan petugas kesehatan dan setiap sebelas detik seorang wanita hamil atau bayi baru lahir meninggal.

Sejak pandemi COVID-19, semakin banyak bayi baru lahir yang beresiko karena kurangnya akses air bersih, kurangnya ketersediaan sabun, vaksin, dan obat-obatan yang mencegah penyakit.

Baca Juga: Bersitegang dengan Yunani, Erdogan 'Ngadu' ke Donald Trump Bahas Mediterania Timur

"Hal itu membuat hati kami hancur, karena kami berempati pada orang tua yang sedang berjuang saat ini dan sebelumnya," ucap Katy Perry.

Perry dan Bloom membagikan halaman donasi untuk membantu para ibu hamil yang beresiko.

Pasangan itu bertunangan pada Februari 2018 dan Perry pertama kali mengungkapkan kehamilannya pada bulan Maret melalui video musiknya 'Never Worn White'.

Baca Juga: Jangan Lewatkan Puasa Tasua dan Asyura 28 dan 29 Agustus 2020, Simak Sejarah Singkatnya

Program donasi yang dibagikannya untuk membantu para ibu yang sedang hamil beresiko juga diharapkan bisa mendukung untuk menata ulang kehidupan dunia yang lebih sehat.

"Dengan mendukung mereka, Anda mendukung sebuah awal yang aman untuk hidup dan menata ulang dunia yang lebih sehat untuk setiap anak. Kami harap rasa cintamu bisa mekar dengan kemurahan hati," ujar Katy Perry dan Orlando.

Hal ini juga tentu dirasakannya ketika ia berjuang merasakan kehamilan di tengah pandemi, ini tidak mudah sehingga empatinya ditujukkan untuk para ibu yang sedang mengalami kehamilan di masa yang sama.

Baca Juga: Pencairan BLT Rp600 Ribu Sudah Dimulai, Jokowi: Kita Harapkan Ekonomi Kita Kembali Normal

Sebelum kelahirannya, Perry juga sempat merilis album baru ‘Daises’ yang ditujukkan untuk sang buah hati, yakni baby Daisy.

Selain itu, selama kehamilan di tengah pandemi juga membuat Perry semakin produktif dengan tetap beraktivitas, hal ini terlihat dari unggahan berbagai aktivitas Katy Perry di Instagram pribadinya, seperti tetap aktif menyanyi, merilis lagu baru, dan tetap aktif menjadi aktivis di Unicef.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Vogue


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah