Jangan Sentuh! Ulat Bulu Kucing Ternyata Punya Racun Mematikan, Ini Cara Mengatasinya

14 Juni 2021, 15:48 WIB
Ulat bulu kucing memiliki racun yang mematikan bagi manusia/Dok roadsendnaturalist.com /

PR BEKASI – Siapa sangka hewan berukuran kecil satu ini mengandung racun yang bisa melukai manusia.

Hewan kecil yang dimaksud itu adalah ulat bulu kucing atau Puss Caterpillar.

Ulat bulu kucing adalah ulat berbulu lebat yang terlihat menggemaskan seperti tumpukan bulu kucing.

Baca Juga: Pajak PPN Bakal Sasar Sembako Premium, Kemnkeu Beberkan Rinciannya

Akan tetapi jangan sampai terkecoh dengan penampilannya yang menggemaskan.

Anda jangan sampai memegang ulat bulu kucing secara langsung karena hewan ini mengandung racun.

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Instagram @robot.fakta, Senin, 14 Juni 2021, tubuh yang terlihat seperti bulu itu sebenarnya adalah duri beracun.

Baca Juga: Kim Jong Un Sebut K-Pop 'Kankes Ganas' dalam Perang Budaya Baru yang Rusak Generasi Muda Korut

Racun ulat bulu kucing mengakibatkan gejala keracunan berbeda terhadap setiap orang. Ada yang mengalami gatal, ruam di kulit, pusing atau muntah.

Jika kulit Anda tak sengaja menyentuh ulat bulu kucing maka akan timbul rasa sakit di bagian tersebut yang bisa bertahan hingga 12 jam.

Lantas, apa yang harus dilakukan jika bulu ulat kucing ini tidak sengaja tersentuh oleh kita.

Pertama kita dapat menggunakan selotip. Segera tempelkan selotip (bagian yang ada lemnya) pada bagian tubuh kita yang terkena bulu ulat kucing.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Timnas Jerman di Piala Euro 2020, Beserta Daftar Pemain Dan Klasemen Grup F

Selotip dapat membantu duri-duri beracun dari ulat bulu kucing itu terangkat dari kulit kita.

Setelah itu kompres kulit dengan air dingin dan baking soda untuk meredakan rasa nyerinya.

Langkah tersebut sesuai dengan arahan dari The Florida Poison Information Centre (FPIC).

Sementara jika terkena gigitan ulat bulu kucing maka rasa sakit yang timbul lebih sakit daripada sengatan lebah yang akan terasa sampai ke tulang.

Ulat bulu kucing bisa temukan di negara-negara selatan bagian Amerika, mulai dari Texas utara ke Maryland dan Missouri.

Baca Juga: Seolah 'Ngemis' Belas Kasihan Vicky Prasetyo, Kalina Ocktaranny: Jika Masih Sayang, Jemput Aku Ya

Ukuran ulat bulu kucing beragam mulai dari 23 millimeter hingga 36 millimeter.

Hewan satu ini hanya keluar dari sarangnya selama dua kali dalam setahun, yakni saat memasuki musim gugur dan musim semi.

Jadi, jika Anda menemukan ulat bulu kucing, sebaiknya menghindar dan jangan coba-coba menyentuhnya.***

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler