Viral Kucing Cegah Anak Kecil Bermain di Pagar Balkon, Warganet Dibikin Gemas: Meng Pinter Banget Sih

- 1 Juni 2021, 12:00 WIB
Seekor kucing mencegah anak kecil bermain dekar pagar Balkon.
Seekor kucing mencegah anak kecil bermain dekar pagar Balkon. /Twitter/@ulat_bulu_bulu

PR BEKASI – Video seekor kucing mengawasi anak kecil bermain di balkon sebuah rumah viral di Twitter.

Video berdurasi 14 detik itu dibagikan oleh akun Twitter @ulat_bulu_bulu pada Minggu, 30 Mei 2021.

Di mana cari pengasuh seperti ini? Rasanya akan tentram kalau dia menjaga anak saya nanti,” kata akun tersebut seperti dilihat Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Selasa, 1 Juni 2021.

Baca Juga: Dianggap Dapat Sebarkan Covid-19 Dari China, Kim Jong Un Perintahkan Tangkap Serta Bunuh Kucing dan Merpati

Dalam video tersebut terlihat anak kecil yang sedang bermain di balkon memegang besi pagar balkon seolah hendak memanjat pagar tersebut.

Lantas kucing berwarna putih abu tersebut dengan sigap melepaskan genggaman sang anak dan memukul mundur anak tersebut dari pagar balkon.

Sontak saja aksi sigap kucing tersebut menjadi perbincangan netizen dan telah disukai oleh 16 ribu pengguna Twitter. Banyak yang memuji hewan berbulu tersebut.

Baca Juga: Seekor Kucing Berhasil Dievakuasi Gulkarmat Jaktim, Usai Terjebak dalam Paralon Berdiameter 15 cm

Kucing sebenarnya bijak macam anjing. Tapi dia pura-pura bodoh biar lucu dan kesenangan sendiri,” kata @NazmilUqaishahh

Meng (kucing) pinter banget sih,” kata @mamangkino

Kata mama aku dulu pas aku masih bayi dijagain sama kucing rumah namanya gembel. Jadi kalau mama ku lagi masak, nyuci baju terus kalo aku bangun si kucing nyamperin mama aku kaya ngasih tau itu anakmu bangun,” kata @sedaprasasoto.

Baca Juga: Viral! Fotocopy KK Jadi Bungkus Nasi Kucing, Akun Twitter Kominfo Ingatkan Soal Keamanan Data Pribadi

Namun ada juga yang mengkhawatirkan keselamatan sang kucing.

Saya lebih khawatir tentang kucing yang jatuh,” kata @mayk_me89

Tahukah Anda ada fakta menarik tentang kucing yang dapat bertahan meski terjatuh dari ketinggian.

Baca Juga: Viral! Fotocopy KK Jadi Bungkus Nasi Kucing, Akun Twitter Kominfo Ingatkan Soal Keamanan Data Pribadi

Dilansir Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Wired diketahui kucing dapat bertahan hidup setelah terjatuh dari ketinggian tanpa cedera atau mengalami cedera parah.

Hal ini terkait dengan tubuh kucing, insting kucing, dan hukum fisika “Terminal Velocity” atau kecepatan terminal.

Tubuh kucing telah berevolusi untuk terbiasa melompat atau memanjat pohon di masa lalu.

Sehingga kaki dan bantalan telapak kaki kucing yang kompleks dapat meredam benturan saat meloncat maupun terjatuh dari ketinggian.

Baca Juga: Menggemaskan dan Bisa Diajak Kemanapun, Begini Bentuk Ransel Kucing yang Tampak Nyata

Kucing pun memiliki insting untuk memutar tubuhnya saat terjatuh sehingga ia selalu jatuh dengan posisi kaki terlebih dahulu.

Namun, jika kucing tersebut terjatuh dari ketinggian 7 lantai atau lebih secara insting kucing atan merenggangkan tubuhnya.

Dengan begitu tubuh kucing secara alami menjadi parasut, Ketika hal itu terjadi kucing tidak lagi menggunakan kakinya untuk mendarat melainkan perutnya.

Baca Juga: Anak Kucing Terbawa Hanyut di Sungai, Kondisinya Setelah Diselamatkan Jadi Sorotan

Meski dapat mencederai tulang rusuk, menurut peneliti hal itu merupakan hal terbaik sehingga kucing masih dapat bertahan hidup.

Selanjutnya ketika sebuah benda jatuh termasuk makhluk hidup. pada dasarnya ada dua gaya yang bekerja.

Ada gaya gravitasi ke bawah yang bergantung pada medan gravitasi (9,8 N / kg di Bumi) dan massa benda.

Baca Juga: Seekor Kucing jadi Kurir Penyelundup Narkoba ke Penjara di Panama

Gaya lainnya adalah gaya hambatan udara.

Halaman:

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Wired Twitter @ulat_bulu_bulu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x