Resep Air Nabeez atau Infused Water Kurma Cocok untuk Sahur, Minuman Favorit Nabi Muhammad SAW

- 2 April 2022, 18:59 WIB
Air Nabeez, minuman hasil perpaduan kurma dan kismis ini memiliki ragam khasiat bagi kesehatan.
Air Nabeez, minuman hasil perpaduan kurma dan kismis ini memiliki ragam khasiat bagi kesehatan. /Instagram/@resep.jsr

PR BEKASI – Memasuki Ramadhan 2022, berikut resep minuman Air Nabeez yang cocok diminum saat sahur.

Minuman Air Nabeez merupakan air rendaman kurma atau yang lebih dikenal dengan istilah infused water.

Selain berisi potongan kurma, Air Nabeez juga biasanya disajikan dengan potongan kismis.

Baca Juga: Cek Link Ini! BLT Minyak Goreng Rp300.000 Bulan April 2022, Pastikan Anda Termasuk

Air Nabeez sendiri adalah salah satu minuman favorite dari Nabi Muhammad s.a.w.

Selain sangat enak dan segar untuk dikonsumsi, Air Nabeez memiliki banyak manfaat terlebih saat dikonsumsi saat sahur.

Air Nabeez diketahui merupakan tonik alkali yang menghilangkan keasaman dari tubuh seseorang dan penting bagi sistem pencernaan karena menghilangkan limbah metabolisme dari tubuh.

Baca Juga: Menu Sarapan Bisa Menjadi Penyebab Kantuk, dr. Zaidul Akbar Beri Tips untuk Mengatasinya

Diketahui komposisi dalam kurma memiliki serat larut dalam jumlah tinggi, ini meningkatkan pencernaan.

Selain itu, Air Nabeez juga meningkatkan daya ingat serta menjaga fungsi prostat, dada, tenggorokan, hati, limpa.

Banyak sekali khasiat dari minuman favorit Rasulullah SAW ini. Bagi Anda yang tertarik mencoba membuat minuman Air Nabeez.

Baca Juga: Film Aar Paar Akan Segera Rilis Tahun Ini, Intip Bocoran Sinopsisnya

Berikut resep dan cara membuat minuman air Nabeez seperti yang dibuat Nabi Muhammad s.a.w menurut Rohanda Saad seperti dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Parlho Food.

Resep Membuat Air Nabeez

Bahan:

Kurma Ajwa

Air Matang

Cara Membuatnya:

Baca Juga: Menu Buka Puasa Hari Ini: Resep dan Cara Membuat Telur Dadar Bumbu Rendang

Ambil kurma dalam jumlah ganjil (3,5,7)

Buang biji kurma dan cincang atau dibelah

Lalu masukan kurma yang sudah dicincang ke dalam air 500 ml.

Tutup air rendaman kurma selama 8-12 jam.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 25 Telah Dibuka, Berikut Caranya

Air Nabeez dapat dikonsumsi

Tips Membuat Minuman Air Nabeez:

Anda dapat merendam kurma sebelum tidur dan mengkonsumsinya saat sahur tiba.

Simpan di suhu ruangan tidak perlu dimasukan ke dalam kulkas.

Baca Juga: Jadwal Piala Dunia 2022, Grup Neraka 3 Negara, Portugal, Prancis, Brazil, Argentina

Jangan simpan lebih dari 12 jam dan pastikan kurma yang direndam dalam keadaan baik.

Lebih lanjut khasiat Air Nabeez memiliki banyak khasiat diantaranya memulihkan tenaga, membantu membuang asam lambung hingga melancarkan sistem pencernaan.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Parhlo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah