8 Makanan Bantu Menurunkan Kolesterol, Renyah dan Enak Dicamil

- 11 Mei 2022, 09:16 WIB
Popcorn. Cara menurunkan kolesterol, makan popcorn?
Popcorn. Cara menurunkan kolesterol, makan popcorn? /Pixabay/JillWellington/

PR BEKASI - Banyak yang mengira bahwa salah satu cara menurunkan kolesterol paling efektif adalah menghindari camilan renyah.

Menurut dr. Saddam Ismail, sejumlah makanan renyah dan enak dijadikan camilan berikut ini, dapat jadi pilihan untuk membantu menurunkan kolesterol.

Zat-zat yang ada dalam 8 jenis makanan ringan yang umumnya bertekstur renyah ini, tidak akan membuat gejala kolesterol tinggi yang Anda derita kian parah. Apa saja ya?

Baca Juga: Final Coppa Italia Segera Digelar, Simak Daftar Juaranya sejak 2011-2021

  1. Roti gandum

Pilihan yang nikmat untuk dijadikan camilan ataupun makanan pokok pengganti nasi.

Roti gandum utuh bagus untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Roti gandum utuh memiliki protein, dan juga mengandung serat yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol.

  1. Popcorn

Hmmm, renyah dan gurih alami.

Popcorn alias berondong jagung identik dengan camilan untuk menemani saat menonton.

Di samping itu, ternyata popcorn bisa dijadikan cemilan yang sehat yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Baca Juga: Remaja Perempuan di Cikarang Bekasi Tewas Gantung Diri, Polisi: Tak Ada Kekerasan

Catatannya, masaklah popcorn tanpa menggunakan mentega, dan tanpa memakai gula, apalagi pemanis buatan.

Popcorn dapat dimasak dengan minyak zaitun atau dengan tambahan keju yang sehat itu jauh lebih baik.

  1. Oatmeal

Tahukah kamu bahwa oatmeal juga bisa dimasak ala nasi goreng, dengan menumisnya dengan sedikit mentega.

Tambahkan sayur atau daging dan kecap, tada, jadilah oatmeal goreng.

Oatmeal menurunkan kolesterol yang tinggi, karena pada oatmeal terdapat serat larut yang dapat menyerap kolesterol.

Baca Juga: Daftar Pemeran Film Avatar 2 yang Bertabur Bintang Hollywood: Sam Worthington hingga Kate Winslet

  1. Sayur-sayuran

Bukan rahasia lagi, sayuran kaya akan serat, vitamin dan mineral sehingga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol pada tubuh.

Sayuran memiliki kalori yang rendah, rendah lemak dan rendah natrium.

  1. Buah-buahan

Jangan lupa konsumsi buah-buahan; misalnya apel, stroberi, anggur yang mengandung pektin.

“Pektin adalah zat yang bisa menurunkan kadar kolesterol atau lemak jahat dalam tubuh. Selain itu dalam buah-buahan terdapat kalium yang bagus untuk mengendalikan tekanan darah,” tutur dr. Saddam Ismail.

  1. Kacang

Baca Juga: Apa Itu Pedang Saijo O Wazamono di One Piece? Simak Daftar Pemilik yang Sudah Dikonfirmasi Oda

Tak ada jenis kacang tertentu untuk membantu menurunkan kolesterol.

Namun, dijelaskan, kacang-kacangan yang bisa meningkatkan kolesterol baik dan menurunkan kolesterol jahat seperti kacang almond, kacang kenari, dan kacang pecan.

Akan tetapi juga, jangan berlebihan dalam memakan kacang.

Baca Juga: Oda Akhirnya Konfirmasi Elemen Terkuat di One Piece, Ternyata Bukan Karet Nika Milik Luffy

  1. Kentang

Yuk camil kentang sebagai cara menurunkan kolesterol. Awas, jangan menggorengnya dengan teknik deep fry alias terendam habis minyak goreng.

Kentang mengandung kalium, tinggi serat dan rendah kalori sehingga bagus untuk kesehatan pembuluh darah.

  1. Sup dengan edamame

Pilihan camilan lainnya yaitu, sup edamame. Sup ini mengandung banyak protein, dan serat yang bisa membantu untuk menurunkan kolesterol.***(Prfmnews/Samba Kemal Budi Widdyarta)

Artikel ini sebelumnya tayang di PRFM News dengan judul “Bantu Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Cukup dengan Konsumsi 8 Jenis Makanan Ini, Kata dr. Saddam Ismail

 

Editor: Gita Pratiwi

Sumber: Prfmnews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah