Wajib Tahu, Dokter Beri Saran bagi Pasangan yang Ingin Pasang Alat Kontrasepsi Saat Pandemi Covid-19

- 30 September 2020, 08:23 WIB
Ilustrasi keluarga berencana.
Ilustrasi keluarga berencana. /PIXABAY/badski007/

PR BEKASI - Ketakutan dan keraguan yang berkembang di masyarakat telah membuat mereka bertanya-tanya, apakah aman untuk memasang atau melepas alat kontrasepsi di tengah pandemi Covid-19?

Tentunya bagi yang ingin mengikuti atau sudah merencanakan program Keluarga Berencana di masa pandemi ini wajib tahu tentang hal ini.

Dokter spesialis kebidanan dan kandungan buka suara terkait hal tersebut dan menyarankan untuk memilih fasilitas kesehatan yang tepat sebelumnya.

Baca Juga: Berikan yang Terbaik untuk sang Buah Hati, 5 Makanan ini Baik Dikonsumsi Saat Pandemi Covid-19

"Pilihlah fasilitas kesehatan yang memiliki proteksi perlindungan dan keamanan diri yang baik," kata Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan Putri Deva Karimah dari RS Pondok Indah, Rabu, 30 September 2020, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara.

Namun, dia menyarankan konsultasi jarak jauh (telemedicine) dengan dokter spesialis kebidanan dan kandungan terlebih untuk mengetahui apakah ada keharusan untuk segera memasang, melepas atau mengganti alat kontrasepsi.

"Apabila tidak darurat dan harus segera melepas atau memasang KB, sebaiknya ditunda terlebih dahulu," ucapnya.

Baca Juga: Awalnya Jadi Pendeta, Wanita Ini Ceritakan Alasan di Balik Dirinya Jadi Penari Striptis

Menurut Putri, pemilihan alat kontrasepsi disesuaikan dengan kenyamanan setiap pasien. Setiap orang bisa punya pilihan berbeda, mulai dari pil hormonal, spiral hormonal, suntikan kontrasepsi, implan kontrasepsi, spiral hingga kondom.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x