Peluang Usaha 2024 Menjanjikan di Kawasan Industri, Warga Cikarang Kab Bekasi Wajib Coba!

- 23 Mei 2024, 07:18 WIB
Berikut peluang usaha 2024 menjanjikan di kawasan Industri, warga Cikarang Kabupaten Bekasi wajib coba.
Berikut peluang usaha 2024 menjanjikan di kawasan Industri, warga Cikarang Kabupaten Bekasi wajib coba. /ppkpichch/Pixabay/

PATRIOT BEKASI - Bagi Anda yang tempat tinggalnya berada area atau dekat kawasan Industri khususnya kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi wajib mencoba peluang usaha 2024 yang menjanjikan ini.

Tidak terdengar asing di teling, tetapi peluang usaha ini dapat meraup omset puluhan juta bahkan ratusan juta perbulan jika Anda pandai menjalankannya.

Selain karyawan pabrik sebagai sasaran utama, target pasar pada peluang usaha ini bisa menyasar ke anak kos, sekolah, rumah tangga, acara pernikahan, hingga acara keluarga.

Lantas peluang usaha apa itu?

Peluang usaha yang dimaksud adalah catering, makan dan minum adalah kebutuhan pokok manusia demi mempertahankan kelangsungan hidup.

Di era modern yang serba praktis dan instan ini membuat kebiasaan manusia berubah, sebagian besar masih memasak setiap hari di rumah, sebagian lagi memilih pesan makanan melalui online.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Catalunya 2024: Potensi Marc Marquez Raih Kemenangan Pertama

Nah Anda bisa menargetkan mereka yang memilih pesan makanan melalui online, beberapa pabrik di Cikarang lebih memilih pesan catering daripada menyewa chef atau tukang masak untuk membuatkan makanan untuk karyawannya.

Untuk memulainya Anda dapat menentukan nama brand terlebih dahulu, modal usaha, lokasi startegis, mencari suppplier atau agen untuk membeli bahan yang murah dan berkualitas, menu makan dan minum yang bikin ngiler serta target pasar.

Tips meningkatkan penjualan usaha catering

1. Kerjasama dengan perusahaan atau sekolah agar Anda memiliki penghasilan tetap setiap harinya
2. Menu makanan dan minuman yang menarik serta bikin ngiler
3. Pertahankan kualitas makanan dan minuman daripada kuantitas
4. Punya ciri khas cita rasa masakan yang dapat selalu diingat oleh pelanggan
5. Rutin promosikan usaha Anda di media sosial, di TikTok, Instagram, Facebook, hingga Whatsapp
6. Menyediakan menu promo yang murah meriah di hari tertentu, contoh: paket makan + gratis es teh Rp10.000 setiap hari Jumat
7. Ramah kepada pelanggan

Halaman:

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah