Jepang Hentikan 1,63 Juta Dosis Vaksin Covis-19 Moderna, Berikut Alasannya

26 Agustus 2021, 13:53 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19 Moderna. Jepang dikabarkan menghentikan sekira 1,63 juta dosis vaksin Covid-19 Moderna, simak berikut ini alasannya. /Unsplash/mufid-majnun

 

PR BEKASI - Jepang adalah salah satu negara di Asia yang menggunakan vaksin Covid-19 Moderna.

Namun, baru-baru ini Jepang dikabarkan akan menghentikan penggunaan sekira 1.63 juta dosis vaksin Moderna untuk covid-19.

Seperti diketahui bahwa Jepang hingga saat ini masih berupaya untuk memaksimalkan program vaksinasi Covid-19.

Jepang juga sempat menghadapi lonjakan kasus Covid-19 pada bebrapa waktu lalau. Sehingga, Jepang lebih memperketat kebijakan vaksinasi.

Baca Juga: Meski Kurang Bukti Terkait Kasus Pembunuhan, Bos Mafia Yakuza Jepang Tetap Dihukum Mati

Penghentian vaksin Covid-19 Moderna setelah Jepang menerima laporan bahwa vaksin itu terkontaminasi di beberapa tempat penyimpanan vaksin.

Takeda, yang bertanggung jawab terhadap penjualan vaksin Moderna di Jepang mengatakan menerima laporan dari beberapa pusat vaksinasi bahwa ditemukan zat asing di dalam botol yang belum dibuka.

"Setelah berkonsultasi dengan kementerian kesehatan, kami memutuskan untuk menangguhkan penggunaan vaksin dari lot mulai 26 Agustus," ujarnya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Channel News Asia pada Kamis, 26 Agustus 2021.

Distributor vaksin Moderna di Jepang sudah memberi tahu kendala tersebut kepada Moderna dan meminta segera dilakukan penyelidikan.

Namun, hingga saat ini belum ada konfirmasi yang diberikan secara resmi dari pihak Moderna.

Baca Juga: Yoshihide Suga Berjanji Jepang Tidak Akan Perang Lagi: Tidak Boleh Mengulangi Kehancuran

Selain itu, Takeda tidak merinci jenis kontaminasi pada vaksin Moderna namun ia mengatakan belum menerima laporan masalah kesehatan yang timbul akibat pemberian vaksin.

Kementerian kesehatan mengatakan akan bekerja sama dengan Takeda untuk mengamankan dosis tambahan agar tak mengganggu program vaksinasi covid-19 nasional.

Sementara sekira 43 persen populasi Jepang saat ini telah divaksinasi Covid-19 secara penuh.

Namun negara itu masih berjuang melawan lonjakan rekor kasus virus covid-19 yang didorong oleh varian Delta yang lebih menular. Sekitar 15.500 orang telah meninggal karena Covid-19 di Jepang selama pandemi.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Channel News Asia

Tags

Terkini

Terpopuler