Gegara Ayam Berkokok dengan Keras, Guru Ini Kesal dan Hentikan Kelas Online-nya

- 7 Februari 2021, 16:47 WIB
Kolase (kiri) ilustrasi seekor ayam berkokok hingga membuat (kanan) guru menghentikan pembelajaran online.
Kolase (kiri) ilustrasi seekor ayam berkokok hingga membuat (kanan) guru menghentikan pembelajaran online. /World Of Buzz/ Fadzly Hanaffi/World of Buzz

PR BEKASI – Sama seperti Indonesia, dunia pendidikan di Malaysia pun tak luput terdampak pandemi Covid-19.

Mengambil langkah yang sama seperti yang dilakukan oleh negara lainnya Malaysia pun kini melakukan pembelajaran jarak jauh.

Memaksa guru untuk mengajar siswa mereka dari rumah dengan menggunakan aplikasi online. Tentu terdapat perbedaan dan tantangannya sendiri jika melakukan pengajaran di rumah.

Baca Juga: Cek Fakta: Anies Baswedan Kabarnya Diam-diam Bangun Bandara Jenderal Soedirman di Luar Jakarta, Ini Faktanya 

Terkadang proses pembelajaran yang seharusnya berjalan khidmat malah menjadi lucu akibat gangguan yang terjadi di rumah.

Seperti yang baru-baru ini terjadi, ketika seekor ayam yang "sangat cerewet" mengganggu kelas online. Padahal guru tersebut telah melakukan pembukaan yang sempurna.

Video yang diunggah Mohd Fadli Salleh di Facebook pribadinya, memperlihatkan seorang guru harus menghentikan pengajarannya ketika ayamnya mulai berkokok dan mengeluarkan suara-suara aneh selama perkenalannya.

"Assalamualaikum semua! Selamat pagi semuanya. Apa kabar? Saya harap kalian semua baik-baik saja,” ucap guru yang tidak diketahui namanya seperti dilihat Pikiranrakyat-Bekasi.com dari World of Buzz pada Minggu, 7 Februari 2021.

Baca Juga: Berani! Pengendara Motor Ini Keciduk Berdampingan dengan Polisi Tanpa Pakai Helm, Warganet: Jantung Aman Bro? 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: World Of Buzz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x