Gletser di Seluruh Dunia Makin Cepat Mencair, Permukaan Air Laut Terancam Naik Drastis

- 29 April 2021, 05:01 WIB
Gletser di seluruh dunia saat ini dilaporkan semakin mencair sehingga permukaan air laut terancam akan naik drastis.
Gletser di seluruh dunia saat ini dilaporkan semakin mencair sehingga permukaan air laut terancam akan naik drastis. /REUTERS/Andre Forza

PR BEKASI – Sebuah penelitian terbaru mengungkapkan bahwa hampir semua gletser di seluruh dunia semakin cepat mencair yang menyebabkan bertambah drastis tinggi permukaan air laut.

Hasil penelitian yang diterbitkan pada Rabu, 28 April 2021 di jurnal sains Nature memberikan salah satu ikhtisar paling luas tentang mencairnya massa es dari sekitar 220.000 gletser di seluruh .

Lewat satelit Terra NASA dari 2000-2019, sekelompok ilmuwan internasional menemukan bahwa gletser, dengan pengecualian lapisan es Greenland dan Antartika yang dikeluarkan dari penelitian, kehilangan rata-rata 267 gigaton es per tahun.

Baca Juga: Status Tersangka Munarman Ditetapkan Sejak 20 April 2021, Sang Istri Diam-diam Tahu Suaminya Akan Ditangkap

Satu gigaton es akan memenuhi seluruh Central Park Kota New York dan mempunyai ketinggian setinggi 341 meter

Para peneliti juga menemukan bahwa hilangnya massa gletser semakin cepat. Gletser kehilangan 227 gigaton es setiap tahun dari 2000 hingga 2004, tetapi itu meningkat menjadi rata-rata 298 gigaton setiap tahun setelah 2015.

Pencairan tersebut secara signifikan mempengaruhi permukaan laut sekitar 0.74 milimeter per tahun, atau 21 persen dari kenaikan permukaan laut secara keseluruhan yang diamati selama periode tersebut.

Gletser cenderung memiliki respons yang lebih cepat terhadap perubahan iklim dibandingkan dengan lapisan es di Greenland dan Antartika.

Baca Juga: Kembali Memanas, Junta Myanmar Lancarkan Serangan Udara di Wilayah Pemberontak

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah