Erdogan Resmikan Masjid Taksim di Jantung Kota Istanbul, Kini Turki punya 3 Momumen Baru

- 30 Mei 2021, 17:39 WIB
Masjid Taksim yang baru dibangun terlihat di Taksim Square sesaat sebelum diresmikan di pusat Istanbul, Turki 28 Mei 2021.
Masjid Taksim yang baru dibangun terlihat di Taksim Square sesaat sebelum diresmikan di pusat Istanbul, Turki 28 Mei 2021. /REUTERS / Dilara Senkaya/reuters

PR BEKASI - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan meresmikan masjid baru di salah satu tempat populer di Istanbul, yakni Taksim Square Istanbul.

Masjid tersebut dapat menampung jemaah hingga 4.000 orang dan menawarkan area parkir serta ruang konferensi dan pameran.

"Masjid kami telah mengambil tempat tersendiri di antara simbol-simbol Istanbul," kata Erdogan, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari TRT World pada Minggu, 30 Mei 2021.

Baca Juga: Erdogan Buka Masjid Taksim Setelah Perselisihan Beberapa Dekade Ditentang Kaum Sekuler 

Dia menggarisbawahi bahwa masjid akan menjadi salah satu pusat budaya dan seni terpenting di kota.

"Selain menjadi tempat ibadah, Masjid Taksim akan menjadi salah satu pusat seni dan budaya terpenting Istanbul dengan perpustakaan digital dan area membaca, lounge, dan pameran," katanya.

Erdogan menambahkan bahwa dia menganggap Masjid Taksim sebagai, "penghormatan kepada Masjid Agung Hagia Sophia, yang kami buka untuk beribadah beberapa waktu lalu, sebagai hadiah untuk peringatan 568 tahun penaklukan Istanbul," katanya, yang akan ditandai pada hari Sabtu, 28 Mei 2021.

Baca Juga: Erdogan Berhasil Realisasikan Mimpinya, Masjid Baru di Alun-alun Taksim Istanbul Sudah Diresmikan 

"Saya percaya bahwa warisan spiritual penting ketiga yang kami berikan kepada Istanbul baru-baru ini setelah selesainya Masjid Agung Camlica dan pembukaan kembali Hagia Sophia akan mencerahkan kota kami seperti lampu selama berabad-abad," sambungnya.

Diketahui Taksim Square adalah salah satu area tersibuk di Istanbul.

Tempat tersebut populer dengan trem antik yang melaju di sepanjang Istiklal Caddesi (jalan raya), area ini juga terkenal dengan bangunan abad ke-19, pusat perbelanjaan, restoran, kafe, bar, dan seniman jalanan.

Masjid tersebut menampilkan karya ahli kaligrafi Mohamed Hamdan Dagalo, wakil presiden Dewan Kedaulatan.

Baca Juga: Erdogan Buka Masjid Taksim Setelah Perselisihan Beberapa Dekade Ditentang Kaum Sekuler 

Selain itu terdapat Transisi Sudan, bersama dengan beberapa pejabat Turki termasuk Ketua Parlemen Mustafa Sentop, Wakil Presiden Fuat Oktay, Menteri Pertahanan Nasional Hulusi Akar, dan Direktur Komunikasi Fahrettin Altun juga hadir dalam upacara tersebut.

Pondasi masjid bertanda tangan arsitek Sefik Birkiye dan Selim Dalaman yang diletakkan pada 17 Februari 2017.

Masjid itu tersebar di 26.716 kaki persegi yang juga menampilkan karya ahli kaligrafi Davut Bektas dan miniaturis Adem Turan, dengan tulisan dari Al quran.

Pada area salat masjid tersebut memiliki panel dinding kayu.

Baca Juga: Erdogan Berhasil Realisasikan Mimpinya, Masjid Baru di Alun-alun Taksim Istanbul Sudah Diresmikan 

Selain itu, karpet berwarna penyangga yang ditenun khusus di bagian barat provinsi Manisa menutupi lantai masjid di bawah enam pelat yang dihiasi kaligrafi nama Allah, Nabi Muhammad, dan empat khalifah –– Abu Bakar, Umar, Usman, dan Ali.

Sebuah mihrab setinggi hampir 28 kaki dibangun di salah satu dindingnya, sementara lampu gantung bercahaya dengan 60 lampu dan diameter 12 meter tergantung dari langit-langit masjid.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: TRT World


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah