Hormati Olimpiade Tokyo 2020, Anak Orangutan di Israel Diberi Nama 'Tokyo'

- 9 Agustus 2021, 15:01 WIB
Anak orangutan pertama telah lahir di Ramat Gan Safari Israel diberi nama Tokyo.
Anak orangutan pertama telah lahir di Ramat Gan Safari Israel diberi nama Tokyo. /The Jerusalem Post/YAM SITON

Baca Juga: Viral! Orangutan Berukuran Besar Masuk ke Pemukiman Warga di Kaltim, Diduga karena Kelaparan

Tokyo adalah anak orangutan pertama yang lahir dalam 11 tahun terakhir, dan kesehatannya sangat penting karena jumlah orangutan di seluruh dunia terus berkurang.

Saat ini, hanya 15.000 orangutan yang diperkirakan masih ada di alam liar, dan mereka adalah spesies kera besar yang paling terancam punah.

Para peneliti telah memperkirakan bahwa jumlahnya akan lebih rendah dari 4.000 dalam dekade ini.

Ini berarti bahwa kebun binatang, dan safari khususnya, berusaha keras untuk melestarikan spesies orangutan dan meningkatkan jumlahnya dengan harapan meningkatkan populasi liar.

Baca Juga: Empat Pelaku Perdagangan Orangutan Ditangkap Oleh Polda Aceh Usai Menyamar Jadi Pembeli

Ancaman utama yang dihadapi orangutan di alam liar saat ini adalah rusaknya habitat alami mereka.

Di mana habitat mereka yang tergeser oleh penanaman pohon kelapa sawit.

Kelapa sawit yang kita ketahui bisa menghasilkan minyak yang digunakan dalam kosmetik dan industri lainnya.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: jpost


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x