Warga Italia Wajib Miliki Kartu Kesehatan dengan Melakukan Vaksin untuk Memasuki Tempat Umum dan Trasnsportasi

- 7 Desember 2021, 06:36 WIB

PR BEKASI - Italia mewajibkan masyarakatnya agar menjalani vaksin bagi semua usia.

Hal ini dikarenakan karena aturan pemerintah Italia yang ingin mengurangi penyebaran Covid-19.

Khususnya untuk tempat-tempat seperti restoran, teater dan museum di Italia yang diduga titik penyebaran covid-19.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Wilayah Bekasi Hari Ini, Selasa 7 Desember 2021

Polisi Italia akan memeriksa kartu kesehatan bagi setiap pengunjung restoran maupun bar mulai 6 Desemer 2021 hingga 15 Januari 2021.

Bagi warga Italia yang memiliki kartu tersebut merupakan telah dinyatakan vaksin atau bebas Covid-19.

Aplikasi smartphone untuk pemeriksaan status izin kesehatan akan segera diperbarui.

Baca Juga: Kabar Baik Update Covid-19 Indonesia 7 Desember 2021, Pagi Ini Jumlah Pasien Aktif Hanya 5.642 Kasus

Bagi yang baru menjalani tes Covid-19 namun belum mendapatkan kartu kesehatan, tidak diperbolehkan measuk dalam konser, teater, maupun show.

Jumlah infeksi Covid-19 di Italia semakin meningkat sebelum masuknya varian omicron baru.

Jerman dan Austria juga menggerakkan vaksin wajib bagi warganya.

Baca Juga: BERITA POPULER HARI INI: Ramalan Jayabaya Soal Gunung Semeru hingga Jokowi Disebut Mulai Ditinggalkan Teman

Bagi warga Italia usia 12 tahun ke atas telah mencapai 85% jumlah populasi.

Namun sekitar 3,5 warga Italia usia 30 ke atas masih enggan untuk melakukan vaksin.

Kartu kesehatan juga harus dimiliki oleh pengguna transportasi umum dan perhotelan.

Menurut direktur pencegahan kementrian kesehatan Italia, menutup kegiatan sosial merupakan hal yang sulit dilakukan selama pandemi Covid-19.

Baca Juga: Bupati Garut Bantah Joget TikTok saat Garut Dihajar Banjir Bandang: Kok Kejam Benar ke Saya

“Jelas bahwa setelah dua tahun pandemi, kita tidak dapat dengan mudah menutup sekolah untuk kelas fisik dan menutup kegiatan ekonomi,” kata Gianni Rezza, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari apnews, tanggal 6 Desember 2021.

Gianni juga menyampaikan bahwa pencegahan Covid-19 dapat dilakukan dengan tindakan yang berlanjut demi terealisasinya vaksinasi.

“Oleh karena itu, Anda dapat mencoba untuk menjaga penyebaran virus dengan langkah-langkah yang berkelanjutan, dan dengan penggunaan kartu kesehatan yang tepat. Kemudian taruhan besar adalah pada vaksinasi," ujar.***

Editor: Asytari Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah