Abaikan Imbauan Karantina Mandiri, Wanita Ini Buat Ibunya Terinfeksi Virus Corona

- 9 April 2020, 06:53 WIB
Ilustrasi Karantina
Ilustrasi Karantina /Pixabay

PIKIRAN RAKYAT – Seorang wanita di Thailand baru saja kembali ke negaranya setelah melakukan perjalanan ke luar negeri.

Di tengah pandemi Virus Corona yang melanda hampir seluruh negara di dunia, pemerintah setempat mengeluarkan aturan untuk melakukan karantina mandiri bagi mereka yang baru saja pulang dari luar negeri.

Kebijakan tersebut bukan semata-mata untuk memastikan seseorang dalam kondisi sehat tetap sebagai upaya menekan risiko kemungkinan penularan penyakit terutama kepada golongan rentan seperti orang lanjut usia.

Baca Juga: PSBB Akan Diterapkan Mulai 10 April di DKI Jakarta, Kendaraan Roda 2 Dilarang Berboncengan

Dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com dari World of Buzz, wanita tersebut menghiraukan imbauan pemerintah, setibanya di Thailand ia sama sekali tidak melakukan karantina mandiri.

Setelah berada di rumah, wanita tersebut sama sekali tidak membatasi interaksi dengan anggota keluarganya termasuk ibunya yang telah berusia lanjut.

Dia bersikeras karena tidak merasakan adanya gejala yang mengindikasikan infeksi virus corona meskipun memiliki riawayat perjalanan dari luar negeri.

Baca Juga: Jamin Nasib Pekerja Seni di Tengah Virus Corona, Kemendikbud Berikan Bantuan Bersyarat

Faktanya wanita tersebut terinfeksi virus corona meski tanpa gejala, dan tanpa sadar telah menularkan virus berbahaya kepada sang ibu.

Setelah beberapa hari wanita tersebut baru menunjukkan gejala. Ia sempat khawatir dan segera memeriksakan diri ke dokter.

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: World Of Buzz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x