11 Tahun Sekolah Kedokteran Tak Kunjung Lulus, Pria India Pasang Implan Bluetooth di Telinga untuk Mencontek

- 1 Maret 2022, 15:34 WIB
Ilustrasi. Pria di India ini sengaja memasang implan perangkat Bluetooth ditelinganya untuk mencontek lantaran tak lulus selama 11 tahun.
Ilustrasi. Pria di India ini sengaja memasang implan perangkat Bluetooth ditelinganya untuk mencontek lantaran tak lulus selama 11 tahun. /Unsplash/Mark Paton

PR BEKASI - Seorang mahasiswa kedokteran di India baru-baru ini ketahuan menyontek saat ujian kelulusan menggunakan perangkat Bluetooth yang diimplan di telinga agar tidak terdeteksi.

Pada Senin, 21 Februari 2022, 78 mahasiswa kedokteran mengikuti ujian akhir MBBS (Sarjana Kedokteran, Sarjana Bedah) di Mahatma Gandhi Medical College di India.

Termasuk pelaku yang tidak disebutkan namanya. Ia telah diterima 11 tahun lalu tetapi hingga kini belum juga lulus, dan ini adalah tahun terakhir di mana ia dapat mengambil ujian tersebut.

Baca Juga: Merasa Kesepian di DPR yang Penuh Koalisi Pemerintah, Benny K Harman: Seolah Mendukung dengan Membabi Buta

Untuk meningkatkan peluangnya, pria itu akhirnya melakukan kecurangan dan memasang perangkat Bluetooth melalui operasi di telinganya.

Menurut Hindustan Times, mahasiswa tersebut ditangkap oleh Dr. Vivek Sathe seorang anggota 'pasukan terbang' nama yang diberikan untuk tim pengawas ujian.

Dr. Vivek Sathe sedang menggeledah siswa itu ketika dia menemukan sebuah ponsel di saku celananya yang tersembunyi.

Baca Juga: Info Loker: PT Astra Otoparts Tbk Membuka Lowongan Kerja untuk Posisi Engineer

Setelah diperiksa, perangkat tersebut dihidupkan dan terhubung ke perangkat Bluetooth.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Oddity Central


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x