Palestina: Israel Tingkatkan Kejahatan dan Pelanggaran Saat Mata Dunia Beralih ke Ukraina

- 10 Maret 2022, 17:14 WIB
Foto diambil di Tepi Barat, Palestina, 8 Maret 2022.
Foto diambil di Tepi Barat, Palestina, 8 Maret 2022. /REUTERS/Raneen Sawafta/

Seperti diketahui, Ukraina sendiri merupakan salah satu rumah bagi komunitas Yahudi yang cukup banyak di kawasan Eropa, terutama Eropa timur 

“Israel mendatangkan orang Yahudi dari Ukraina untuk memperluas pembangunan pemukiman ilegal mereka di Tepi Barat serta Yerusalem yang diduduki,” katanya, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Middle East Monitor, Kamis, 10 Maret 2022. 

Duta Besar Palestina untuk PBB, Riyad Mansour telah memberikan surat kepada Sekretaris Jenderal PBB, kepala Majelis Umum PBB, dan Dewan Keamanan PBB yang menunjukkan kejahatan dan pelanggaran yang dilakukan Israel.  

Pejabat PLO menambahkan bahwa tindakan yang sedang dilakukan oleh Israel di tanah Palestina yang diduduki termasuk penahanan dan penyiksaan warga Palestina merupakan kejahatan perang. 

Baca Juga: Denny Darko Terawang Hubungan Verrell Bramasta dan Natasha Wilona: Sudah Nyari, Baliknya ke Sini Lagi

Dia meminta masyarakat internasional untuk menekan Israel untuk menghentikan kejahatan dan pelanggaran yang mereka lakukan hampir setiap hari terhadap warga Palestina. 

Hal tersebut termasuk sanksi ekonomi yang serupa dengan yang sekarang dijatuhkan begitu cepat terhadap Rusia. 

Seperti diketahui, baru-baru berbagai kelompok hak asasi manusia telah melancarkan kritik terhadap masyarakat internasional, yang seakan menerapkan standar ganda terhadap sebuah konflik yang terjadi. 

Masyarakat internasional dinilai lebih peduli terhadap penderitaan warga Ukraina, dibandingkan dengan penderitaan yang dirasakan oleh masyarakat di negara-negara Timur Tengah dan Afrika, yang sudah merasakan penderitaan konflik sejak lama.*** 

Halaman:

Editor: Gita Pratiwi

Sumber: Middle East Monitor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah