Update Corona Dunia 13 Maret 2022, Kasus Covid-19 Secara Global Mencapai 456 Juta Jiwa

- 13 Maret 2022, 09:21 WIB
Ilustrasi kasus Covid-19.
Ilustrasi kasus Covid-19. /Pixabay/Tumisu

PR BEKASI - Kasus virus corona (Covid-19) di dunia masih terus mengalami peningkatan.

Kendati demikian, jumlah pasien meninggal akibat Covid-19 mulai menurun, setelah adanya vaksinasi.

Bahkan sejumlah negara kini bersiap untuk hidup berdampingan dengan Covid-19, dan menganggapnya seperti flu biasa.

Beberapa waktu lalu Perdana Menteri Australia Scott Morrison mengungkapkan bahwa Negeri Kanguru itu akan segera hidup berdampingan dengan Covid-19.

Baca Juga: 10 Peringkat Jutsu Jarak Pendek Terkuat di Naruto

Meski begitu, di sejumlah negara masih terus menunjukkan tren kenaikan kasus yang tinggi.

Melansir World o Meters per Selasa, 13 Maret 2022, kasus Covid-19 secara global mencapai 456 juta jiwa, atau tepatnya 456.727.484 orang.

Total pasien Covid-19 yang meninggal dunia hingga saat ini mencapai 6,062,559 orang.

Sebanyak 390.314.832 orang dinyatakan telah sembuh dari Covid-19, dan menyisakan 60.350.093 kasus aktif.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling yang Diselenggarakan Polda Metro Jaya pada Minggu, 13 Maret 2022

Amerika Serikat masih berada di posisi pertama sebagai negara dengan kasus tertinggi di dunia.

Negeri Paman Sam ini mencatatkan total kasus sebanyak 81.169.534 orang.

Di posisi kedua ada India dengan total kasus Covid-19 mencapai 42.989.398 orang.

Indonesia berada di posisi ke-16 dengan mencatatkan kasus Covid-19 sebanyak 5.878.910 orang.

Kasus aktif di Indonesia masih lumayan tinggi yakni 357.380 orang per hari ini.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: World o Meters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah