Republik Ceko Gelar Pelatihan Menembak Gratis Untuk Warga Ukraina, Siap Hadapi Invasi Rusia

- 14 April 2022, 15:35 WIB
Warga Ukraina mendapatkan pelatihan menembak gratis dari Republik Ceko.
Warga Ukraina mendapatkan pelatihan menembak gratis dari Republik Ceko. /Pixabay/sluehr3g

PR BEKASI - Warga Ukraina dikabarkan telah mendapatkan pelatihan menembak gratis di lapangan tembak Republik Ceko.

Olha Dembitska, salah satu wanita asal Ukraina, belajar menembak dengan senapan serbu AK-47 dan telah melakukan empat tembakan.

Satu dari empat tembakannya berhasil mengenai sasaran, dia mengaku masih kesulitan dalam menembak untuk pertama kalinya.

“Ini cukup sulit untuk pertama kalinya,” kata Olha Dembitska.

Baca Juga: Jadwal Bazar Ramadhan dan Operasi Pasar Murah di Bekasi dari 18-21 April, Simak Rinciannya

Pada kesempatan ini, sasarannya adalah bentuk tubuh manusia yang telah disediakan di lapangan tembak di Republik Ceko.

Di lain kesempatan, kemungkinan akan berhadapan dengan musuh yang nyata, di Ukraina, dan targetnya bisa jadi salah satu pasukan Rusia yang telah menginvasi tanah airnya.

Dembitska (22 tahun) adalah salah satu dari setidaknya 130 orang yang sejauh ini telah menjalani pelatihan gratis bagi warga Ukraina.

Mereka tinggal di Republik Ceko hampir tidak ada yang berpengalaman dengan senjata dan ingin belajar cara melawan agresor.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: AP News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x