Viral Video Jet Ukraina Lakukan Manuver Ekstrem hindari Kejaran Rudal Rusia, Volodymyr Zelensky Beri Tanggapan

- 11 Juni 2022, 13:36 WIB
Jet tempur Ukraina.
Jet tempur Ukraina. /eurasiantimes.com//eurasiantimes.com

PR BEKASI - Invasi Ukraina dan Rusia hingga kini masih terus memanas.

Bahkan baru-baru ini terekam sebuah kejadian ekstrem di tengah invasi Rusia dan Ukraina.

Sebuah video sebuah pesawat jet Ukraina sedang diincar rudal milik Rusia.

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Daily Star, dalam rekaman yang beredar, nampak pilot jet tempur Su-25 Ukraina berusaha menghindari rudal milik Rusia.

Baca Juga: Kurang Puas Hancurkan Gudang Pangan Ukraina untuk Picu Krisis Global, Rusia Blokade Laut Hitam

Pilot itu sampai melakukan manuver ekstrem hingga hampir menyerempet pucuk pohon.

Awalnya, pesawat jet Ukraina nampak sedang mengudara di atas jalan yang digunakan konvoi kendaraan militer.

Jet tempur ini pun akhirnya terdeteksi sistem rudal milik Rusia.

Rudal pun langsung ditembakkan ke arah jet tempur Ukraina yang sedang mengudara.

Baca Juga: Rusia Diduga Berusaha Ciptakan Krisis Pangan Global, Negeri Beruang Merah Hancurkan Gudang Pertanian Ukraina

Meski nyawanya terancam, pilot tersebut terlihat tenang dan mencoba menghindar dengan menggerakkan joystick jet tempur ke kiri dan kanan.

Sang pilot nampak Memiringkan pesawat itu dengan kecepatan tinggi saat melintasi hutan dan ladang.

Bahkan ia sampai nekat menerbangkan jetnya lebih dekat ke tanah, hanya beberapa meter dari puncak pepohonan sambal memutar jet ke sisinya.

Pada satu titik, puing-puing berasap dari apa yang tampak seperti kendaraan militer yang hancur dapat dilihat dari kokpit.

Baca Juga: Ukraina Punya Saluran TV Khusus Berbahasa Rusia, Strategi Untuk Gulingkan Vladimir Putin?

Nampak juga beberapa lubang yang terlihat di tanah, yang mungkin disebabkan oleh penembakan intens dan serangan rudal.

Setelah hampir 20 detik beraksi untuk menghindari rudal, tampaknya pilot Ukraina berhasil melepaskan diri dari cengkeraman rudal.

Sebelumnya dilaporkan The Telegraph, manuver berbahaya seperti itu biasa dilakukan oleh pilot-pilot Ukraina.

Bahkan beberapa pilot dikabarkan memotong kabel listrik dengan sayap jet saat bermanuver.

Kemampuan para jet tempur Ukraina, disebut sebagai salah satu yang membuat Rusia tak berhasil juga menguasai seluruh negara itu meski sudah invasi yang dilakukan sudah melewati 105 hari.

Kepiawaian pilot Ukraina juga disampaikan oleh Volodymyr Zelensky, pada bulan lalu telah mengklaim pesawat militernya telah berhasil melumpuhkan 200 pesawat Rusia.***

 

 

 

Editor: Nicolaus Ade Prasetyo

Sumber: The Telegraph Daily Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah