Profil Tetsuya Yamagami, Pembunuh Shinzo Abe Mantan Perdana Menteri Jepang, Ternyata Ini Alasannya!

- 12 Juli 2022, 21:16 WIB
Tetsuya Yamagami.
Tetsuya Yamagami. / The Yomiuri Shimbun/KYODO via REUTERS

PR BEKASI – Profil Tetsuya Yamagami sang pembunuh mantan Perdana Menteri (PM) Jepang, Shinzo Abe, mendadak dicari-cari oleh warganet.

Sosok Tetsuya Yamagami semakin membuat penasaran setelah diketahui membuat senjata rakitannya sendiri, lantas siapakah Tetsuya Yamagami? Apa motif dirinya membunuh Shinzo Abe?

Seperti diketahui, Shinzo Abe yang merupakan mantan PM Jepang, tewas ditembak oleh Tetsuya Yamagami pada Jumat, 8 Juli 2022.

Shinzo Abe telah dinyatakan meninggal dunia setelah terdapat dua luka tembak, satu berada di lengan kiri atas dan satu lagi di lehernya.

Baca Juga: Bacaan Doa Setelah Sholat Witir, Lengkap dalam Latin dan Terjemahan

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Tribatanews Polri, Tetsuya Yamagami melancarkan aksinya menggunakan senjata api rakitannya sendiri.

Senjata tersebut memiliki panjang 40 centimeter (cm) dengan lebar 20 cm.

Dirinya mengaku belajar membuat senjata rakitan yang digunakannya untuk menembak Shinzo Abe dari Youtube, sebagaimana dikutip dari Pikiran Rakyat.

Bahkan, polisi juga menemukan bahwa Tetsuya sedang mencoba membuat bom sendiri.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Pikiran Rakyat Tribrata News Kalbar Terkini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x