Disebut Sebagai Pertanda Perang Besar, Fenomena Langka Sejak Zaman Aristoteles Terjadi di Tiongkok

- 16 Oktober 2020, 14:25 WIB
Fenomena langka terjadi di Tiongkok.
Fenomena langka terjadi di Tiongkok. /Daily Mail

PR BEKASI - Selama tiga jam dari pukul 06.30 hingga 09.30 warga di kota Tuqiang, Mohe, Tiongkok dibuat takjub dengan suatu fenomena langka.

Itu adalah salah satu fenomena 'anjing matahari' yang paling lama bertahan di daerah tersebut dalam beberapa tahun terakhir.

Gambar dan rekaman yang diunggah oleh otoritas cuaca Tiongkok menunjukkan dua titik terang.

Titik tersebut berada di sisi kanan dan kiri matahari yang terbit di kota sepi dengan 20.000 penduduk tersebut.

Baca Juga: Masjid di Jerman dibakar Orang Tak Dikenal, Polisi Lakukan Penyelidikan 

Fenomena tersebut terbilang langka dan sejauh ini dikenal sebagai fenomena anjing matahari (sun-dogs), matahari bayangan (phantom-suns), dan anthelion.

Juru bicara Met Office, Grahame Madge mengatakan, bahwa 'anjing matahari' dapat terjadi di mana saja di dunia, dan fenomena tersebut selalu menarik untuk dilihat.

"Kadang fenomena tersebut menampilkan berbagai warna seperti pelangi atau mereka dapat muncul seperti kasus di atas," ucapnya.

Insinyur meteorologi Tiongkok, Bian Yun mengatakan kepada MailOnline bahwa fenomena 'anjing matahari' jarang terjadi di negaranya.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x