Pergerakan Lempeng Afrika ke Utara Penyebab Gempa Berkekuatan 7.0 SR Goncang Turki

- 31 Oktober 2020, 07:53 WIB
Kerusakan akibat gempa bumi di Turki.
Kerusakan akibat gempa bumi di Turki. /Twitter/@gyulsimofficial

PR BEKASI – Gempa bumi berkekuatan besar menghantam lepas pantai di laut Aegean bagian timur, Yunani.

Menurut survei geologi Amerika Serikat (USGS), gempa tersebut berkekuatan 7.0 skala richter. Berdasarkan keterangan dari para pejabat di Turki, lebih dari 100 gempa susulan telah dirasakan.

Dampak terburuk dari gempa bumi, dilaporkan terjadi di Turki bagian barat. Para pejabat mengatakan sebanyak 12 orang tewas, dan lebih dari 600 orang mengalami luka-luka.

Baca Juga: Ribuan Muslim di Berbagai Negara Lakukan Aksi Protes, Prancis Tingkatkan Siaga Keamanan Tertinggi

Dikabarkan juga, setidaknya terdapat 17 bangunan mengalami kerusakan atau pun hancur di Izmir, yang merupakan salah satu kota terbesar di Turki (pada zaman dahulu dikenal sebagai Smirna).

Menurut otoritas manajemen darurat dan bencana di Turki, satu orang dilaporkan tewas akibat tenggelam.

Sementara itu, tim penyelamat masih berusaha untuk melakukan pencarian terhadap korban yang mungkin terjebak, atau terluka.

Baca Juga: Buntut Pernyataan Islamofobia Emmanuel Macron, Umat Islam di Dunia Bersatu Turun ke Jalan

Perdana Menteri Yunani Kriyakos Mitsotakis mengatakan bahwa dirinya telah menghubungi presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: NPR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x