Gawat! Muncul Mutasi Virus Corona Baru yang Menular ke Manusia, Denmark Musnahkan 17 Juta Cerpelai

- 7 November 2020, 10:04 WIB
Mutasi virus corona yang ditularkan dari cerpelai ke manusia di sebuah peternakan bulu di Denmark.
Mutasi virus corona yang ditularkan dari cerpelai ke manusia di sebuah peternakan bulu di Denmark. /AP

Analasis oleh Institut Serum Negara Demark (ISS) mengungkapkan bahwa mutasi virus satu ini yang dikenal sebagai Strain Cluster 5 adalah versi mutasi yang paling berbahaya dan dapat mengelabui antibodi.

mutasi virus corona tersebutlah yang ditemukan pada 12 orang yang tinggal di Jutlandia Utara yang saat ini telah di lockdown.

Baca Juga: Cek Organ Intim Anda, Waspadai 'Jerawat Kelamin' yang Dapat Terjadi Pada Anak dan Orang Dewasa

ISS mengatakan hasil analisis dari virus Cluster 5 sangat mengkhawatirkan karena berpotensi berdampak pada masa depan vaksinasi Covid-19.

"Mutasi virus ini dapat menimbulkan resiko gangguan kekebalan yang lebih parah dari infeksi Covid-19 biasa," tutur mereka seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Daily Mail.

Profesor Ian Jones, virologi di University of Reading mengatakan, "cerpelai menghasilkan virus yang jika ditransfer kembali ke manusia akan memiliki strain baru yang tidak dapat diatasi oleh vaksin saat ini."

Baca Juga: Sisakan Dua Wilayah Lagi, Sedikit Lagi Joe Biden Siap Deklarasikan Diri Jadi Presiden AS

Pemerintah Denmark mengumumkan pembatasan baru yang jauh lebih ketat pada Kamis, 5 November 2020 setelah pihak berwenang menemukan bahwa versi mutasi dari virus corona di hewan cerpelai juga ditemukan pada manusia.

Perdana Menteri Denmark Mette Frederiksen memperingatkan bahwa mutasi dapat mengancam keefektifan vaksin Corona Covid-19 di masa depan.

Dia mengatakan, virus yang bermutasi ditemukan melemahkan kemampuan untuk membentuk antibodi.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah