1.000 Guru Ngaji di Depok Terima Dana Insentif Sebesar Rp400 Ribu per Bulan, Kapan saja Cairnya?

- 19 Juni 2021, 07:10 WIB
Ilustrasi uang tunai (BLT) sebesar Rp400 ribu yang diterima oleh guru ngaji di Depok, Jawa Barat.
Ilustrasi uang tunai (BLT) sebesar Rp400 ribu yang diterima oleh guru ngaji di Depok, Jawa Barat. /Rulfhi Alimudin/PR BEKASI

Secara simbolik Imam Budi Hartono menyerahkan kartu ATM untuk mencairkan BLT kepada empat perwakilan guru ngaji.

"Idris-Imam menunaikan satu amanah menepati janji kampanyenya, yaitu dengan meluncurkan program dana insentif untuk pembimbing rohani semua agama yang ada di Depok," kata Imam Budi Hartono dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs Pemkot Depok, Sabtu, 19 Juni 2021.

Baca Juga: Joe Biden Kejar Target, Iming-imingi Sejumlah Insentif Warga AS Agar Mau Divaksin Covid-19

Adapun 1.000 penerima BLT itu terdiri dari 915 guru ngaji agama Islam, 65 guru rohani kristen, 16 guru rohani Katolik, 2 guru rohani Hindu, serta 2 guru rohani Khonghucu.

Imam Budi Hartono berharap pemberian BLT itu dapat memacu guru ngaji lebih aktif dan semangat berdakwah, mengajarkan anak-anak Depok agar paham agamanya masing-masing.

Lanjutnya, dirinya berharap dengan diluncurkannya program ini dapat meningkatkan pemahaman dan ketaatan kepada masing-masing agama.

Baca Juga: Gandeng Gojek dalam Urusan Ketenagakerjaan, Menaker: GoPay Bisa Jadi Alternatif Pembayaran Insentif

"Selain itu, juga dapat mengurangi kejahatan serta melakukan kebaikan-kebaikan yang diajarkan oleh agama masing-masing." ujar Imam Budi Hartono.***

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Pemkot Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah