Heboh Virus Corona, Berikut 4 Film Serupa yang Menceritakan Wabah Mematikan

31 Januari 2020, 09:49 WIB
Heboh virus corona, berikut 4 film serupa yang menceritakan mewabahnya penyakit mematikan /Shutterstock

PIKIRAN RAKYAT - Mewabahnya virus corona masih menjadi perhatian utama masyarakat dunia hingga saat ini.

Pasalnya virus yang berasal dari Kota Wuhan, Tiongkok itu telah membuat masyarakat dunia khawatir terlebih hingga saat ini belum ditemukan vaksin khusus pengobatan wabah tersebut.

Virus Corona yang berasal dari Kota Wuhan ini telah menyebabkan korban tewas sebanyak 170 orang, bahkan saat ini virus tersebut telah meluas setidaknya ke 19 negara di dunia.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Bekasi Hari Ini, 31 Januari 2020

Dari ke 19 negara di dunia yang telah mengkonfirmasi virus tersebut beberapa diantaranya seperti Jepang, Thailand, Amerika Serikat, Korea Selatan, Malaysia, Taiwan, Nepal, Singapura, dan Australia.

Berdasarkan laporan terbaru yang diterima oleh Bekasi.Pikiran-Rakyat.com Virus Corona diduga telah masuk ke Indonesia.

Satu orang di Jambi di duga terjangkit virus tersebut. Selain itu, terdapat pula seorang wisatawan di Sorong di duga terjangkit wabah mematikan ini.

Baca Juga: CUACA BEKASI HARI INI: Jumat 31 Januari 2020, Hujan Sepanjang Hari akan Warnai Akhir Bulanmu

Kondisi tersebut mengingatkan kita pada beberapa film yang menceritakan tentang wabah-wabah virus. Bahkan, film-film tersebut mampu menggambarkan situasi yang mencekam, sama halnya dengan yang terjadi saat ini.

Berikut 4 film tentang wabah virus yang dirangkum oleh Bekasi.Pikiran-Rakyat.com:

1. The Flu

Baca Juga: Bekasi Resmi Terapkan Tilang Elektronik, Kamera Pengawas Dipasang di Tiga Titik

Film buatan Korea Selatan yang rilis 15 Agustus 2013 ini disutradarai oleh Kim Sung Soo. Dimainkan oleh Hyuk Jang dan Soo Ae.

Dikutip oleh Bekasi.Pikiran-Rakyat.com dari IMDB, film The Flu menceritakan mengenai virus mematikan yang tersebar melalui udara.

Virus yang berasal dari seorang imigran yang di selundupkan oleh Byung Woo. Virus tersebut menginfeksi masyarakat Korea Selatan yang berjarak 20 kilometer dari Kota Seoul.

Baca Juga: Man City vs Man Utd, Pendukung Kedua Klub Bentrok Diduga Dipicu Gestur Pesawat Jatuh

Film ini memiliki rating di IMDB sebesar 6.8/10.

2. Contagion

Film beikutnya adalah Contagion, film yang disutradari oleh Steven Soderberg ini rilis pada tahun 9 September 2011.

Film produksi Warner Bros ini menceritakan mengenai virus yang dibawa oleh seorang wanita bernama Beth Emhoff.

Baca Juga: Curhat Soal Surat Cinta di TVRI, Helmi Yahya: Demi Allah, Berat

Bermula, saat Beth kembali dari perjalanan bisnisnya di Hong Kong, awalnya ia mengira hanya merasakan jet lag dan demam.

Lalu ia di bawa ke RS dan setelah 2 hari dirawat di UGD, Beth Emhoff meninggal tanpa sebab yang jelas.

Setelah kematiannya, mulai muncul kasus meninggal dunia akibat virus dan wabah mengerikan itu pun menyebar.

Baca Juga: Inter Milan Kalahkan Fiorentina di Copa Italia, Christian Eriksen Jalani Debut

Diperankan oleh Gyneth Paltrow, Man Damon, Marrion Cotillard dan Jude Law. Contaigon ini memiliki rating di IMDB sebesar 6.6/10.

3. World War Z

Di tahun yang sama dengan rilisnya film The Flu, di Amerika Serikat rilis juga film tentang wabah virus yakni World War Z.

Baca Juga: Smartphone Asal Tiongkok Kini Dilengkapi Fitur untuk Cegah Penyebaran Virus Corona

Film bedurasi 116 menit ini disutradari oleh Marc Forster dan diperankan oleh Brad Pitt, Mireille Enos, Daniella Kertesz.

Diceritakan mantan pegawai PBB Gerry Lane melintasi dunia dalam perlombaan melawan waktu untuk menghentikan pandemi zombie yang menggulingkan tentara dan pemerintah, dan mengancam akan menghancurkan umat manusia itu sendiri.

Film ini memiliki rating di IMDB 7.0/10.

Baca Juga: Cara Unik Warga Wuhan Hadapi Kebosanan Akibat Diisolasi, Mulai dari Memancing di Ruang Tamu hingga Menari Pakai Barongsai Plastik

4. I Am Legend

Film keluaran 14 Desember 2007 dan disutradarai oleh Francis Lawrence ini menjadi film paling fenomenal pada masanya.

Berbeda dengan ketiga film sebelumnya film yang dimainkan oleh Will Smith ini, mengenai wabah misterius yang menjadikan manusia menjadi makhluk yang agresif dan mengerikan.

Baca Juga: Ramai-ramai Laporkan Kerajaan Palsu ke Polisi, Petinggi Sunda Empire Resmi Ditahan

Diceritakan seorang ilmuwan bernama Robert Neviille menjadi manusia terakhir yang tinggal di kota tersebut, karena ia memutuskan mencari cara untuk menghentikan wabah tersebut. ***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: IMDb

Tags

Terkini

Terpopuler