Wisata Baru bagi Warga Bekasi, Pemkab Mulai Bangun Taman Tematik Jepang di Kawasan MM2100 Cikarang

- 3 April 2021, 20:48 WIB
Gambar desain ruang terbuka hijau Nihon Park di Kawasan Industri MM2100 Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Gambar desain ruang terbuka hijau Nihon Park di Kawasan Industri MM2100 Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. /ANTARA/Pradita Kurniawan Syah/ANTARA

Erick Wihardja juga berharap semoga taman bernuansa Jepang itu akan menjadi daya tarik wisata di daerah Koridor Timur Jakarta. 

Apalagi di kawasan MM2100 Cikarang yang merupakan salah satu kawasan industri terbesar di Asia Tenggara.

Baca Juga: Saksiksan Ijab Kabul Atta Halilintar dari Jauh, Tangis Sohwa Halilintar Pecah: Nggak Kuat, Pengen Peluk

Baca Juga: Presiden Jokowi Hadiri Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, Krisdayanti Ucapkan Terimakasih

"Nihon Park juga menghubungkan semua fasilitas di dalam Vasanta Innopark. Nihon Park dapat diakses oleh seluruh penghuni apartemen yang ingin mengisi waktu luang sambil menghirup udara segar di tengah nuansa Jepang yang kami hadirkan," ujarnya.

Menurutnya, taman itu terdiri dari gerbang utama yang bergaya Jepang, lalu ada gazebo, plaza, kolam, taman bambu, dan area untuk bercocok tanam.

Nantinya di taman tersebut, pengunjung dapat menyewa baju khas Jepang, yaitu kimono serta bisa menikmati jajanan khas Jepang.

Denny Asalim selaku Chief Marketing Officer Vasanta Innopark, berharap agar Nihon Park dapat menarik wisatawan untuk tinggal di apartemen Vasanta Innopark.***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x