Buntut Video Viral Takmir Masjid yang Usir Jamaah yang Hendak Salat di Bekasi, Akhirnya Resmi Berdamai

- 3 Mei 2021, 08:24 WIB
Takmir Masjid Al Amanah Bekasi sempat viral lantaran usir jamaah bermasker ketika hendak shalat dan berakhir damai.
Takmir Masjid Al Amanah Bekasi sempat viral lantaran usir jamaah bermasker ketika hendak shalat dan berakhir damai. /dok. bekasikota.go.id

Khususnya kepada bapak Roni atas kejadian pengusiran dan ia menilai tindakannya tersebut bukan bermaksud kasar.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini 3 Mei 2021, Segera Klaim dan Dapatkan Skin Langka dari Garena

Ia menegaskan di Masjid Al Amanah menerapkan peraturan larangan masker di Masjid karena tidak ingin menyamakan Masjid dengan Pasar.

Dirinya sebelumnya meyakini bahwa Allah SWT melindungi kita semua yang berada di dalam Masjid.

Atas kejadian viral dan adanya laporan kepada kepolisian ini, kedepannya ia tidak akan melarang lagi penggunaan masker di dalam masjid.

Karena merupakan aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dalam menanggulangi Pandemi Covid-19, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Bekasikota.go.id pada Senin, 3 Mei 2021.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru Hari Ini 3 Mei 2021, Segera Klaim dan Dapatkan Skin Langka dari Garena

Hal ini juga disampaikan Ustad Abdul Rahman saat memberikan testimoninya disaksikan Wakapolres Metro Bekasi Kota AKBP Alfian Nurrizal.

Dalam kesempatan itu pun hadir juga Danramil 01/Kranji Mayor Inf Choirul Anam, dan Camat Medan Satria Lia Erliani.

Dalam testimoninya Ust Abdul Rahman menyampaikan permohonan maaf atas kesalahannya terlebih kepada masyarakat Indonesia dan masyarakat Medan Satria khususnya.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: bekasikota.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x