TNI AD Resmi Hapus Tes Keperawanan Bagi Calon Kowad, Kata Hymen atau Selaput Dara Dihilangkan dari Formulir

- 1 September 2021, 19:40 WIB
TNI AD resmi menghapus tes keperawanan bagi calon Kowad dan calon istri anggota dan kata hymen atau selaput dara dihilangkan dari formulir.
TNI AD resmi menghapus tes keperawanan bagi calon Kowad dan calon istri anggota dan kata hymen atau selaput dara dihilangkan dari formulir. /TNI AD

 

PR BEKASI - Baru-baru ini Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) mendapatkan apresiasi dari sejumlah pihak termasuk masyarakat Indonesia.

Lantaran telah memastikan uji kesehatan badan terkait pemeriksaan selaput dara atau tes keperawanan kepada calon prajurit wanita TNI AD atau Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad).

Seperti diketahui bahwa tes keperawanan bagi calon Kowad secara resmi telah ditiadakan atau dihapus.

Tidak hanya pada seleksi calon Kowad, tes keperawanan terhadap calon istri anggota TNI juga secara resmi sudah dihapus.

Baca Juga: Media Asing Soroti TNI, Hilangkan Tes Keperawanan pada Pelamar Taruna Wanita yang Kontroversial

Kepala Pusat Kesehatan Angkatan Darat, Mayjen TNI dr Budiman mengatakan bahwa kebijakan ini telah dituangkan ke dalam aturan petunjuk teknis (juknis) nomor: B/1372/VI/2021, tanggal 14 Juni 2021, terkait Pemeriksaan Kesehatan Uji Badan.

"Sudah dituangkan ke dalam penyempurnaan juknis pemeriksaan kesehatan uji badan TNI AD nomor B/1372/VI/2021 tanggal 14 Juni 202. Nah ini referensi yang terbaru," kata Budiman dalam diskusi virtual, di Jakarta, Rabu,1 September 2021.

Dengan demikian, Budiman memastikan bahwa tes keperawanan tidak lagi dilakukan bagi para calon Kowad.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah