Pemkab Bekasi Gelar Istighosah Bersama Al Habib Muhammad Luthfi Bin Ali Bin Yahya, Catat Waktunya

- 12 Agustus 2023, 18:44 WIB
Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya atau Habib Luthfi akan hadir di Bekasi dalam acara istighosah.
Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya atau Habib Luthfi akan hadir di Bekasi dalam acara istighosah. /Instagram @habibluthfibinyahya

PATRIOT BEKASI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi akan menggelar Istighosah dan doa bersama pada Senin, 14 Agustus 2023.

Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-73 dan Hari Jadi Provinsi Jawa Barat ke-78 dan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-78.

Dalam acara tersebut rencananya akan dihadiri oleh Al Habib Muhammad Luthfi Bin Ali Bin Yahya dan Habib Alwi Muhammad Al Habsyi.

Baca Juga: Tingkatkan Konsentrasi dalam Bekerja, Jepang Ciptakan Tempat Tidur Sambil Berdiri

Informasi tersebut disampaikan Pemkab Bekasi melalui akun resminya Sabtu, 12 Agustus 2023.

"Halo warganet!!!

Yukkkk hadiri acara Istighosah dan doa bersama Al Habib Muhammad Luthfi Bin Ali Bin Yahya dan Habib Alwi Muhammad Al Habsyi yang bertempat di Lapangan Plaza Kantor Pemerintahan Daerah Kabupaten Bekasi, Desa Sukamahi Kecamatan Cikarang Pusat.

Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Bekasi ke-73 dan Hari Jadi Provinsi Jawa Barat ke-78 dan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-78," tulis pengumuman tersebut.

Baca Juga: Rayakan One Piece Live Action, Straw Hats Unite Sambangi 10 Kota Besar di Dunia Termasuk Jakarta

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x