Tiga Pemain Diklat Persib Ikuti Latihan Bersama, Robert Rene Alberts: Mereka Punya Semangat Tinggi

- 28 Agustus 2020, 06:05 WIB
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengaku optimistis kompetisi Liga 1 akan kembali bergulir.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengaku optimistis kompetisi Liga 1 akan kembali bergulir. /Instagram.com/Persib_official

PR BEKASI - Tiga pemain muda hasil didikan dan latihan (diklat) Persib Under-20 menjalani latihan bersama tim senior pada hari Kamis, 27 Agustus 2020 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Ketiga pemain muda tersebut direkomendasikan untuk bermain pada skuad utama Persib Bandung menjelang Liga 1 yang akan digelar Oktober 2020 nanti.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, hadir menyaksikan latihan tiga pemain muda tersebut. Ia mengaku apresiasi semangat dan tekad tiga pemain diklat U-20 yang direkomendasikan untuk memperkuat skuat utama.

Baca Juga: Demi Dapat Bantuan RP2,4 Juta, Warga Rela Berdesakan Daftar UMKM ke Kantor Desa Tambun Selatan

Ketiga pemain diklat U-20 yang direkomendasikan manajemen Persib Bandung adalah Ardi Maulana, Saiful, dan Ravil Shandyka Putra.

Mereka akan diproyeksikan sesuai dengan regulasi PT. LIB tentang lanjutan kompetisi yang mengharuskan setiap tim memasukan pemain berusia di bawah 20 tahun dalam daftar susunan pemain.

"Memang terlalu dini jika menilai performa secara keseluruhan. Tapi, mereka memberikan satu motivasi dan itu kesan yang baik di pertemuan pertama. Mereka adalah pemain yang direkomendasikan untuk bergabung latihan," kata Robert, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs resmi Persib, Kamis, 27 Agustus 2020.

Baca Juga: Bersitegang dengan Yunani, Erdogan 'Ngadu' ke Donald Trump Bahas Mediterania Timur

Ketiganya memiliki peran berbeda. Ardi Maulana dan Saiful berposisi gelandang, sedangkan Ravil Shandyka berposisi penyerang.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x