Ini 7 Pelanggaran yang Diprioritaskan dalam Operasi Zebra Jaya 2023 di Kabupaten Bekasi, Apa Saja?

- 18 September 2023, 13:56 WIB
Sasaran Operasi Zebra Jaya 2023 di Kabupaten Bekasi.
Sasaran Operasi Zebra Jaya 2023 di Kabupaten Bekasi. /Patriot Bekasi/

PATRIOT BEKASI - Operasi Zebra Jaya 2023 telah digelar pada hari ini hingga dua pekan mendatang di Kabupaten Bekasi.

Ada tujuh pelanggaran yang diprioritaskan polisi dalam Operasi Zebra Jaya 2023 bagi pemotor yang melanggar.

"Ada tujuh prioritas pelanggaran yang dapat dilakukan penindakan secara penegakan hukum (gakkum), maupun teguran langsung saat penindakan," ujar AKBP Sumarni selaku Wakapolres Metro Bekasi ketika apel gelar pasukan di Mapolres Metro Bekasi pada Senin, 18 September 2023.

Baca Juga: Marak Kebakaran di Kabupaten Bekasi, Catat Nomor Penting Pemadam Kebakaran Sesuai Wilayah

Lebih lanjut, dia menyampaikan bahwa Operasi Zebra Jaya 2023 digelar selama 14 hari, dilaksanakan mulai 18 September - 1 Oktober 2023.

Dia pun menjelaskan tujuh pelanggaran yang diprioritaskan polisi dalam operasi ini yakni sebagai berikut.

Bagi pengendara atau pengemudi yang menggunakan ponsel saat berkendara akan terkena operasi.

Lalu para pengendara yang masih di bawah umur juga menjadi prioritas operasi.

Baca Juga: Partai Demokrat Dukung Prabowo Subianto Maju di Pilpres 2024, Ini Kata SBY

Kemudian pengendara yang membonceng lebih dari satu orang dikatakan Sumarni menjadi prioritas pelanggaran.

Berikutnya pengendara roda dua yang tidak memakai helm dengan standar SNI pun dinyatakan melanggar operasi.

Selanjutnya pengemudi kendaraan roda empat yang tidak memakai safety belt mereka juga menjadi target.

Selain itu, pengendara yang tertangkap dalam kondisi dalam pengaruh alkohol juga menjadi target.

Sumarni menyatakan target berikutnya ialah pengendara yang melawan arus lalu lintas atau mengemudikan kendaraannya melebihi batas kecepatan.

Dia pun memberikan imbauan pada masyarakat agar tertib dalam berlalu lintas.

"Kami menghimbau kepada masyarakat agar lebih tertib berlalu lintas sehingga tercipta Kamseltibcar lantas di Kabupaten Bekasi,” tutur dia.

Di sisi lain, imbauan juga diberikan pada petugas Operasi Zebra Jaya 2023 agar mereka mengedepankan kegiatan edukatif, preemtif, preventif serta humanis dengan menghindari tindakan yang dapat memicu kontraproduktif di masyarakat.***

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah