Patungan Beli Kapal Selam Capai Rp1 Miliar dalam 3 Hari, Prabowo: Perlu Waktu 41 Tahun, Tetap Semangat!

30 April 2021, 14:49 WIB
Suryo Prabowo menghitung jangka waktu kapan kapal selam dapat dibeli dari hasil penggalangan dana. /Twitter/@JSuryoP1/

PR BEKASI - Ketua Tim Pelaksana Komite Kebijakan Industri Pertahanan (KKIP), Johanes Suryo Prabowo, kembali menyampaikan kabar terkini mengenai dana yang terkumpul dalam penggalangan dana untuk membeli kapal selam.

Dana dalam penggalangan dana untuk membeli kapal selam saat ini telah terkumpul selama tiga hari sudah mencapai Rp1 miliar.

Suryo Prabowo menyampaikan bahwa dengan asumsi 3 hari mencapai angka Rp1 miliar maka untuk mencapai Rp5 triliun membutuhkan waktu 15.000 ribu.

"Dengan asumsi: 3 hari Rp1 miliar, 3.000 hari Rp1 triliun, 15.000 hari Rp5 triliun," kata Suryo Prabowo, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Twitter @JSuryoP1 pada Jumat, 30 April 2021.

Baca Juga: 2 WN India Ditangkap Polda Metro Jaya setelah jadi Buron Kasus Mafia Karantina

Suryo Prabowo pun mencatat dengan perhitungan detil bahwa, untuk dapat membeli kapal selam yang seharga Rp5 triliun dengan cara ini maka memerlukan waktu selama 15.000 hari dibagi jumlah hari per tahun, yang berarti perlu waktu 41 tahun.

Tangkapan layar cuitan Suryo Prabowo.

"Untuk bisa beli kapal selam seharga Rp 5 T dengan cara seperti ini diperlukan waktu selama 15.000 hari atau 15.000 : 365 hari = 41 tahun," katanya.

"Semoga tetap semangat!" sambung Suryo Prabowo.

Baca Juga: Konsumsi 5 Jenis Buah dan Sayur ini agar Tubuh Merasa Kenyang Lebih Lama ketika Berpuasa

Twitnya tersebut pun mendapat beberapa komentar dari warganet.

Salah satunya menyampaikan bahwa bukan berapa lamanya dana terkumpul untuk bisa membeli kapal selam.

Akan tetapi, semangat dan rasa patriotisme umat yang perlu diapresiasi.

"Justru dengan semangat ini pemerintah harusnya merasa malu," katanya.

Baca Juga: Dikira Granat Sisa PD II, Taunya hanya 'Mainan Seks' Setelah Diselediki Polisi Jerman

Warganet itu pun menyampaikan kalau dia ingin mempunyai sosok Menteri Pertahanan yang tidak hanya gagah.

Namun juga dapat melengkapi alutsista yang sangat minim, karena disebutnya dengan Singapura saja kalah.

"Menhan harus bisa karena basicnya militer, tentara kok nanam singkong. Janganlah, Pak! Tanamlah jiwa prajurit Sapta Marga menjadi patriot sejati bangsa," tuturnya.

Sementara seorang netizen lain mengucapkan maaf kepada Suryo Prabowo, dan menyampaikan kalau terkadang matematika Allah SWT berbeda.

Baca Juga: Nahas! Dua Bocah Tewas Tenggelam di Kali Bekasi Usai Terjatuh saat Berboncengan Motor

Diketahui, kalau penggalangan dana ini merupakan inisiatif yang digalakan oleh Masjid Jogokariyan, lebih khususnya oleh para Himpunan Anak-anak Masjid (HAMAS) Jogokariyan.

Penggalangan dana tersebut dilakukan sebagai wujud sumbangsih mereka untuk ikut membantu dan menjaga kedaulatan negara Indonesia.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Twitter @JSuryoP1

Tags

Terkini

Terpopuler