Kemenkes Ungkap Penyebab 2 Pasien Omicron di Indonesia Meninggal Dunia

23 Januari 2022, 07:57 WIB
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengungkapkan penyebab dua pasien Covid-19 varian Omicron meninggal dunia. /Pixabay/Alexandra_Koch

PR BEKASI - Seiring dengan meningkatnya kasus Covid-19 di Indonesia, jumlah penularan pasien Omicron ikut bertambah.

Per Sabtu, 22 Januari 2022 kemarin, total kasus Covid-19 nasional mencapai 4.283.453 orang.

Ada tambahan 3.205 kasus baru, hingga menyebabkan ada 16.692 kasus Covid-19 aktif.

Tercatat sudah ada 1.161 kasus Omicron yang ditemukan dan dikonfirmasi di Indonesia.

Varian Omicron yang lebih cepat menular daripada varian lain mulai menjadi perhatian pemerintah.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV 23 Januari 2022:, Insert, Diary The Onsu, Film 3 Srikandi dan Allegiant

Vaksinasi booster mulai ditingkatkan, apalagi untuk kaum lansia yang rentan.

Upaya pemerintah pun dinilai lamban, hingga dua pasien yang terpapar Covid-19 varian Omicron dilaporkan meninggal dunia.

Dalam artikel yang dirilis Pikiran-Rakyat.com dengan judul Dua Pasien Omicron Meninggal Dunia, Kemenkes Sebut Kasus Transmisi Lokal dan Pelaku Perjalanan Luar Negeri, kedua kasus tersebut merupakan pelaporan fatalitas pertama di Tanah Air disebabkan varian baru yang mempunyai daya tular tinggi.

Juru Bicara Kemenkes, Siti Nadia Tarmizi mengatakan bahwa satu kasus merupakan transmisi lokal yang meninggal di RS Sari Asih Ciputat.

Baca Juga: Terawang Hubungan Fuji dan Thoriq Halilintar Seperti Mimpi, Denny Darko: Nggak akan Pernah Lama

“Satu kasus merupakan transmisi lokal, meninggal di RS Sari Asih Ciputat," terang juru bicara Kemenkes, Siti Nadia Tarmizi, Sabtu, 22 Januari 2022.

Sementara, satu pasien lainnya merupakan pelaku perjalanan luar negeri yang meninggal di RSPI Sulianti Saroso.

"Dan satu lagi merupakan Pelaku Perjalanan Luar Negeri, meninggal di RSPI Sulianti Saroso," katanya, melanjutkan.

Siti Nadia Tarmizi mengungkapkan bahwa kedua pasien tersebut mempunyai komorbid, seperti diberitakan Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News pada Minggu, 23 Januari 2022.*** (Pikiran Rakyat/Rinrin Rindawati)

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler