Sebanyak 51 Juta Penduduk Indonesia Sudah Mendapatkan Vaksinasi Covid-19 Dosis Booster

4 Juli 2022, 21:55 WIB
llustrasi vaksin Covid-19. /Pixabay/ronstik

PR BEKASI – Sebanyak 51 juta lebih penduduk Indonesia dilaporkan sudah menerima suntikan vaksin booster atau dosis penguat Covid-19 hingga Kamis pukul 12.00 WIB.

Menurut data Satgas Covid-19 yang diterima di Jakarta, Senin 4 Juli 2022, mencatat jumlah penduduk yang sudah melakukan vaksinasi dosis penguat (booster) bertambah sebanyak 195.674 orang.

Hal ini tentu saja membuat total penduduk yang sudah mendapatkan vaksin booster Covid-19 naik mencapai 51.112.102 orang.

Baca Juga: Kemendagri Dorong Pemda untuk Membuat Kebijakan Berbasis Riset, Berikut Informasinya

Laju suntikan vaksin dosis booster sudah diberikan pada 24,5 persen dari total warga yang menjadi sasaran vaksinasi Covid-19 yang berjumlah 208 juta jiwa lebih.

Dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari ANTARA, jumlah penduduk yang menerima dosis pertama bertambah 24.294 orang, sehingga jumlah keseluruhan dosis pertama mencapai 201.589.600 orang, setara dengan 96,8 persen.

Untuk penduduk yang sudah mendapatkan dosis kedua vaksin Covid-19 bertambah sebanyak 50.940 orang, sehingga total menjadi 169.168.497 orang, setara dengan 81,2 persen.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Pisces dan Virgo 5 Juli 2022, Karier Anda sedang Memuncak

Sebelumnya diketahui kalau jumlah suntikan vaksinasi Covid-19 di Indonesia pernah menembus angka hingga satu juta dosis per hari pada bulan Februari 2022.

Kemudian angka tersebut menurun menjadi 967.305 pada bulan Maret 2022, 802.224 pada April 2022, 234.420 pada Mei 2022, dan terus menurun menjadi 208.838 pada Juni 2022.

Dengan laju suntikan vaksinasi Covid-19 saat ini, maka dari itu dibutuhkan 489 hari agar mencapai target yang sudah ditetapkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang sebesar 70 persen populasi.

Baca Juga: 5 Cara untuk Menurunkan Kolesterol Secara Alami Menurut Dokter, Nomor 5 Sangat Berpengaruh

Juru Bicara Kementerian Kesehatan RI, Mohammad Syahril mengatakan bahwa cakupan vaksinasi booster perlu dikejar.

Minimal tercapai 50 persen dari target populasi umum dan 70 persen di populasi rawan penularan Covid-19.

Hal ini juga membuat Presiden Joko Widodo meminta kepada menteri-menteri yang terkait agar melakukan pendekatan sosial yang inovatif, sehingga masyarakat mau melakukan vaksinasi Covid-19 dosis booster.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Indonesia vs Brunei Darussalam, Tim Garuda Bobol Gawang Lawan di Babak Pertama

Selain itu, masyarakat juga diminta untuk tetap menerapkan protokol kesehatan selama beraktivitas sehari-sehari, memakai masker juga melakukan perilaku hidup bersih dan sehat.

Melalui disiplin protokol kesehatan tersebut, diharapkan angka Covid-19 di Indonesia dapat menurun kembali dan dapat mengakhiri masa pandemi ini.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler